081128099990

WA Layanan

081393986612

WA Pengaduan

Search
Close this search box.

Lanjutkan Semangat Juang Pahlawan, MTs N 4 Brebes Laksanakan Upacara Hari Pahlawan Nasional

Brebes-Pada  Kamis, (10/11/2022) MTs N 4 Brebes melaksanakan Upacara Hari Pahlawan Nasional pada pukul 08.00 WIB dan  diikuti seluruh peserta didik, guru dan pegawai. 

Upacara peringatan Hari Pahlawan Nasional dilaksanakan di halaman depan MTsN 4 Brebes.  Oco Sartono selaku pembina upacara membacakan sambutan Menteri Sosial RI, Ir. Tri Rismaharani, M.T. Sambutan tersebut berisi tentang menghidupkan kembali semangat perjuangan pahlawan yang telah gugur mendahului kita di era sebelum kemerdekaan. Menteri Sosial RI melalui Oco Sartono, S.Pd. menyampaikan bahwa “Kemerdekaan bukanlah hadiah dari siapapun, namun merupakan berkah dari Tuhan YME,”

Sebagaimana kita pahami juga bahwa hari pahlawan tidak hanya sekedar diingat dan diperingati setiap tanggal 10 November secara seremonial, namun lebih daripada itu bagaimana kita dapat mengambil makna yang terkandung di dalamnya. Pada era saat ini, perjuangan yang dapat kita lakukan adalah berjuang untuk bangkit dalam memberantas kemiskinan dan kebodohan dari Sabang sampai Merauke, serta bangkit dalam mengelola kekayaan negara.

Setiap individu dapat berperan sesuai dengan keahlian, kemampuan, dan keterampilan masing-masing untuk memberikan kontribusi bagi bangsa sebagai wujud dari pahlawan masa kini. Hal tersebut sebagaimana tema Hari Pahlawan Nasional Tahun 2022 yakni Pahlawanku Teladanku. Melalui semangat, “Pulih Lebih Cepat, Bangkit Lebih Kuat”, kita sebagai penerus bangsa menjadi semangat untuk memerangi ketertinggalan dan kebodohan di Indonesia.

Upacar berlangsung dengan khidmat selama kurang lebih 45 menit dan ditutup dengan pembacaan pesan perjuangan pahlawan nasional, yang salah satunya pesar dari Ki Hajar Dewantoro “Ing Ngarso Sung Tulodo, Ing Madya Mangun Karso, Tut Wuri Handayani”.(Handa/Sua).

Facebook
Twitter
Telegram
WhatsApp
Email
Print
Skip to content