Latihan Berdemokrasi, MAN 2 Kota Semarang Adakan Orasi Dalam Pemilos

Facebook
Twitter
Telegram
WhatsApp
Email
Print

Semarang- Panitia Pemilos MAN 2 Kota Semarang mengadakan latihan berdemokrasi dengan agenda orasi program calon ketua OSIM periode 2022-2023 di lapangan madrasah (27/9/2022)

Wakil kepala madrasah bidang hubungan masyarakat, Ahmad Riyatno menuturkan “Acara yang berlangsung di hari Selasa pukul 07.00 sampai 80.00 WIB ini diikuti oleh tiga calon ketua OSIM  yaitu  Muhammad Irsyad kelas XI MIPA 1 berpasangan dengan Mistaqul Imania kelas XI MIPA 5, Haydar Muhammad Fathin kelas XI MIPA 1 berpasangan dengan Alkhila Siwi Heruko kelas XI MIPA 1 dan Hanaan Alfi Fahrezi kelas XI MIPA 1 berpasangan dengan Nemanja Chavissa al-Kahfi kelas XI Agama “ Orasi di disaksikan oleh seluruh warga madrasah. Ketiga calon ketua OSIS menyampaikan orasi, visi dan misi dengan bersemangat. Sebelum acara orasi dimulai, seluruh warga madrasah melaksanakan apel pembukaan terlebih dahulu dengan pembina apel H. Junaedi selaku kepala madrasah yang dalam sambutannya menyampaikan tujuan pemilos adalah memberikan pengalaman praktik pemilu yang transparan, jujur, dan adil, imbuh Ahmad

Staf ahli kesiswaan, Saiful Mujahidin yang mendampingi anak-anak di acara orasi kandididat ketua OSIS menuturkan “ Pemilos sangat bermanfaat bagi siswa untuk belajar demokrasi dan belajar menjadi sosok pemimpin. “ Saya mempunyai keyakinan,besok di antara  tiga kandididat calon ketua OSIS yang orasi tadi, kelak akan menjadi pemimpin yang baik, teruji, Semoga Pemilos yang di laksanakan pada  tanggal 30 September  2022 nanti dapat berjalan dengan lancar (Ahmad Riyatno-bd)

Calon Ketua OSIM dengan Visi dan Misinya
Skip to content