Cilacap – Madrasah kembali menunjukkan prestasi di bidang non akademik. Pada gelaran Pesta Siaga tingkat Kabupaten Cilacap 2019, Madrasah Ibtidaiyah Negeri (MIN) 1 Cilacap berhasil menorehkan prestasi sebagai barung tergiat pertama putra dan disusul barung putrinya sebagai tergiat kedua. Atas prestasinya, kedua barung MIN 1 Cilacap akan mengikuti Pesta Siaga Tingkat Kwartir Daerah (Kwarda) Jawa Tengah di Bimbingan Wilayah (Binwil) Banyumas Tahun 2019 pada tanggal 29 sampai 30 Maret 2019 di Banyumas.
Kepala MIN 1 Cilacap Ellis Satyawati selaku Ketua Mabigus sekaligus pembina mengatakan bahwa, prestasi yang diperolehnya tidak lepas dari jerih payah seluruh peserta didik, pembina dan dukungan dari orang tua. Pihaknya merasa bersyukur karena seluruh komponen mendukung. Sehingga MIN 1 Cilacap berhasil menjadi yang terbaik.
“Saya merasa sangat beruntung karena dukungan masyarakat terhadap madrasah terus meningkat. Hal tersebut tidak kami sia-siakan, karena itu merupakan bagian dari amanah yang harus dilaksanakan dengan baik. Kami sadar betul bahwa hanya melalui prestasi, masyarakat akan semakin mengidolakan madrasah,” ungkap Elis.
Kegiatan Pesta Siaga dilaksanakan di Lapangan Desa Slarang Kecamatan Kesugihan dibuka oleh Wakil Bupati Cilacap, Samsul Aulia Rachman, Sabtu (02/03). Dalam sambutan tertulis yang dibacakan oleh Wakil Bupati, Bupati Cilacap selaku Ketua Mabicab Gerakan Pramuka mengatakan bahwa, kegiatan ini sangat positif dan bermanfaat. Karena selain ajang untuk berlomba menguji pengetahuan, keterampilan dan ketangkasan antar Pramuka Siaga se-Kabupaten Cilacap, sekaligus menjadi wahana untuk mempererat tali silaturahmi dan saling tukar informasi serta pengalaman antar peserta.
“Organisasi Kepramukaan merupakan organisasi kepemudaan yang berorientasi pada pengabdian kepada bangsa dan negara. Tujuan Gerakan Pramuka adalah untuk mendidik dan membina kaum muda Indonesia guna mengembangkan mental, moral, spiritual, emosional, sosial, intelektual, dan fisiknya untuk menjadi generasi yang baik, berintegritas, bermoral dan berakhlak dalam aktivitas pembangunan,” kata Bupati.
Melalui kegiatan tersebut Bupati berpesan kepada Pramuka Siaga untuk meningkatkan prestasi dengan senantiasa rajin belajar, meningkatkan disiplin, tidak mudah putus asa, patuh dan taat kepada orang tua serta beriman dan bertaqwa kepada Allah SWT, sehingga nantinya menjadi anak yang cerdas, mandiri, berprestasi dan berbudi pekerti yang luhur. Selain itu agar para peserta mengikuti kegiatan tersebut dengan penuh kebanggaan dan senang hati, terlebih semua peserta kegiatan ini merupakan duta dari Kwarran masing-masing.
Adapun materi yang dilombakan pada Pesta Siaga meliputi Ketaqwaan, Tanda Pengenal Seragam Pramuka Siaga, Rangking I Siaga Gembira, Pengamatan dan Daya Ingat, Scouting Skills, Baris Berbaris, Lempar Tangkap Tongkat (LTT), Pentas Budaya dan Bumbung Pramuka Perduli. (On/gt)