MAN 1 Rembang Raih 17 Emas, 8 Perak, 4 Perunggu dalam OSSI 2023

Facebook
Twitter
Telegram
WhatsApp
Email
Print

MAN 1 Rembang kembali menorehkan prestasi dengan meraih 17 emas, 8 perak, dan 4 perunggu dalam Olimpiade Sains Siswa Indonesia (OSSI) Tahun 2023. Hal ini menunjukkan bahwa MAN 1 Rembang terus berupaya menjadi madrasah terdepan di Kota Garam.

Adapun rincian hasil OSSI 2023 yang diraih peserta didik MAN 1 Rembang adalah Kimia meraih 5 emas, Biologi 5 emas, 4 perak, dan 1 perunggu, Ekonomi 2 emas, 1 perak, dan 2 perunggu, Matematika 1 emas, Fisika 1 emas, Geografi 1 emas, Bahasa I donesia 1 emas, Sejarah 1 emas, 1 perak, dan 1 perunggu, serta Bahasa Inggris meraih 3 perak.

Kepala MAN 1 Rembang, M. Khoiron memberikan apresiasi kepada peserta didik dan pembina olimpiade atas capaian di tingkat nasional di awal tahun 2023.

“Teruslah berprestasi, jangan sampai kendor..,” tegas Khoiron saat berkomunikasi oleh tim humas MAN 1 Rembang pada Jumat (24/2) di ruang kerjanya.

Khoiron menambahkan bahwa jika peserta didik semakin sering berpartisipasi dalam olimpiade atau kompetisi maka semakin menambah referensi bentuk, jenis, dan bobot soal yang bervariasi.

Sementara itu, wakil kepala bidang kesiswaan MAN 1 Rembang, Siti Kasidah mengatakan bahwa OSSI merupakan olimpiade tingkat nasional yang digelar oleh lembaga prestige pada Minggu (19/2) secara online.

Menurutnya, lembaga prestige menggelar OSSI untuk jenjang SD, SMP, dan SMA sederajat tingkat nasional. Adapun mata pelajaran yang dilombakan pada jenjang SMA sederajat yaitu Matematika, Fisika, Kimia, Biologi, Bahasa Inggris, Bahasa Indonesia, Ekonomi, Sejarah, Geografi, Kebumian, Sosiologi, Informatika, dan PKN.

“Kami ucapkan selamat bagi peserta didik yang meraih prestasi dalam OSSI beserta pembinanya, teruslah berprestasi, dan tetap semangat,” ujarnya.

Kasidah berpesan agar para pembina olimpiade terus menggali potensi yang dimiliki oleh peserta didik. Sedangkan untuk peserta didik diharapkan agar tidak sombong, tetap rendah hati, dan optimis. -iq/rf