KOTA PEKALONGAN (Humas) – MAN Insan Cendekia Pekalongan (MAN ICP) menggelar upacara peringatan Hari Pramuka ke 62 dengan pembina upacara Kepala MAN IC Pekalongan Khoirul Anam, Senin (14/08/2023) di halaman upacara madrasah.
Pada upacara tersebut, Khoirul Anam menyampaikan sambutan dan membacakan teks sambutan ketua Kwartir Nasional,” Tujuan Gerakan Pramuka ini untuk meningkatkan SDM yang lebih profesional, mengingat SDM sekarang masih jauh dari yang kita harapkan”. Ujarnya.
Di samping itu, Khoirul Anam berpesan “Wawasan Kebangsaan juga menjadi sangat penting agar nilai-nilai kebangsaan tidak luntur, memupuk semangat nasionalisme, cinta Tanah Air dan semangat Bela Negara; terlebih sekarang akan menghadapi tahun politik, kiranya persatuan dan Kesatuan Gerakan Pramuka harus tetap solid dan menjadi garda terdepan untuk merajut persatuan dan kesatuan.”ungkapnya.
Dalam pelaksanaan upacara, Kepala Madrasah juga memberikan apresiasi kepada siswa siswi yang telah berhasil meraih juara di tingkat kota maupun provinsi. Mereka yaitu para medalis KSM dan Madrasah Fest tingkat Provinsi, KSM tingkat Kota serta POPMA tingkat Kota.
Setelah pelaksanaan upacara, civitas MAN IC Pekalongan melakukan penanaman bibit kelapa di lingkungan madrasah. Kepala Madrasah mengungkapkan esensi dari penanaman bibit kelapa hari ini menandakan seberapa besar menorehkan prasasti di MAN IC Pekalongan tanpa mencederai niat baik seseorang. Penanaman bibit kelapa ini juga sebagai bentuk mengaplikasikan madrasah adiwiyata. (khasnah/fzn/bd)