Kab. Pekalongan – Ghozali,S.Pd.,M.Pd.I., guru PPKn MAN Pekalongan, berhasil menjadi finalis dalam ajang Anugerah Konstitusi X. Beliau berhasil menembus lima besar, suatu pencapaian yang luar biasa. Penghargaan diterima pada malam puncak Anugerah Konstitusi yang diselenggarakan tanggal 25 November 2021 di Hotel Four Session, Jakarta.
Anugerah Konstitusi merupakan ajang penghargaan khusus bagi guru PPKn yg berprestasi. Kegiatan tersebut merupakan kolaborasi antara Mahkamah Konstitusi (MK) dengan Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, Teknologi, dan Pendidikan Tinggi (Kemendikbudristekdikti) dan Kementerian Agama (Kemenag), yang dilaksanakan mulai tanggal 14 Oktober 2021 s.d 25 November 2021.
Pada hari Senin (15/11) di Mahkamah Konstitusi, Jakarta, Bapak Ghozali, S.Pd, M.Pd.I memaparkan karya tulis yang berjudul “Efektivitas Pembelajaran Jarak Jauh (PJJ) dalam Masa Pandemi Covid-19 dengan Aplikasi ISS 3T di MAN Pekalongan Kabupaten Pekalongan Jawa Tengah Tahun Pelajaran 2020/2021”. Karya tulis tersebut merupakan best practice tentang cara meningkatkan kemampuan dan kompetensi guru serta layanan pendidikan di MAN Pekalongan, juga untuk meningkatkan mutu pendidikan dalam masa pandemi Covid-19. Harapannya, guru dapat melaksanakan pembelajaran daring atau PJJ dengan baik dan siswa dapat mengikuti pembelajaran dengan baik dan mampu memahami materi yang diberikan sesuai dengan tujuan pembelajaran untuk itu diterapkan sebuah ikhtiar kolaborasi e-learning madrasah dan aplikasi ISS 3T.
Inovasi dan kreativitas media pembelajaran Ghozali, S.Pd,M.Pd.I ini mampu meningkatkan animo dan motivasi belajar peserta didik pada masa pandemi. Kehadiran peserta dengan media pembelajaran ini menunjukkan grafik yang menggembirakan. Peserta didik asyik dan larut terbawa dalam penggunaan media pembelajaran kesadaran berkonstitusi.
Mudasir, S.Pd., Wakil Kepala Bidang Humas MAN Pekalongan menyampaikan,” Masuk masuk 10 besar finalis Anugerah Konstitusi tingkat nasional sangat luar biasa dan fenomenal. Kegigihan dan semangat perjuangan melakukan inovasi pembelajaran sangat apresiasif. Selamat dan sukses untuk Pak Ghozali. Semoga mendapatkan hasil yang terbaik.” ujarnya.(C-NA/Ant/bd).