MI Takhasus Darul Ulum Ngaliyan Raih Kejuaraan Lomba Solo Vocal AEX 2023

Facebook
Twitter
Telegram
WhatsApp
Email
Print

Semarang – Albicy Exhibition (AEX) 2023 merupakan ajang unjuk bakat siswa SD/MI se-Kota Semarang dalam bidang akademik dan nonakademik seperti, Lomba Cerita Bergambar, Competition of Science Mathematics And Religion (COSMIR), Lomba Futsalbicy Echibition, Lomba Solo Vocal, dan Lomba Murrotal, yang diselenggarakan oleh SMP Islam Al Azhar 29, Sabtu (11/3/2023), di kampus setempat yang berlokasi di BSB City.

Dalam Lomba Solo Vocal, Anggyta Cinta Putri Afini, siswi MI Takhasus Darul Ulum Ngaliyan berhasil mencuri perhatian khalayak ramai, karena berhasil meraih Juara Harapan 3.

Mafruhatun selaku Pengawas Madrasah Kankemenag Kota Semarang merasa senang dan bersyukur atas informasi raihan prestasi tersebut. Ia berharap, keberhasilan ini mampu memantik madrasah lainnya untuk turut menorehkan prestasi, baik dalam bidang akademik maupun nonakademik.

“Selamat kepada ananda Anggyta Cinta Putri Afini dan keluarga besar MI Takhasus Darul Ulum Ngaliyan, semoga prestasi ini terus ditingkatkan,” pesannya.

“Kami keluaga Kemenag Kota Semaramg berharap, setiap hari selalu ada berita akan raihan prestasi siswa-siswi madrasah binaan kami, sebagai perwujudan slogan Madrasah Mandiri Berprestasi, dan Madrasah Hebat Bermartabat,” ujarnya.

“Sekali lagi selamat, semoga membawa keberkahan untuk kita semua,” pungkasnya yang disampaikan Mafruhatun kepada Kepala Madrasah melalui pesan whatsapp.(Atun/NBA/bd)

Skip to content