081128099990

WA Layanan

081393986612

WA Pengaduan

Search
Close this search box.

MTsN 1 Rembang Adakan Uji Validasi AKMI 2023

MTsN 1 Rembang – MTsN 1 Rembang melaksanakan Uji Validasi AKMI 2023 selama dua hari pada Kamis (7/9/2023) dan Sabtu (9/9/2023). Kegiatan ini diikuti oleh Peserta didik kelas 8 dengan jumlah 272 siswa. Kegiatan ini adalah follow up dari ditunjuknya MTsN 1 Rembang sebagai Pilot Project AKMI 2023 jenjang MTs. AKMI adalah salah datu dari empat komponen dalam proyek kerjasama antara Kementrian Agama dan World Bank, yaitu Realizing Education’s Promise – Madrasah Education Quality Reform (REP-MEQR). AKMI bertujuan untuk mengukur kemampuan siswa dalam berliterasi dan berpikir tingkat tinggi pada empat literasi yaitu Literasi Membaca, Literasi Numerasi, Literasi Sains, Literasi Sosial Budaya, serta materi uji Profil Keunggulan “Ditunjuknya MTs Negeri 1 Rembang sebagai madrasah pilot project AKMI, memotivasi kami untuk mempersiapkan dengan semaksimal mungkin dan Alhamdulillah Uji Validasi AKMI pada hari pertama dan kedua telah terlaksana dengan tertib dan lancar, dan semoga hasil Uji Validasi AKMI bisa kami jadikan sebagai dasar untuk meningkatkan mutu pembelajaran di sekolah kami,” ucap Ahmad Suhadak Solikin selaku kepala MTs Negeri 1 Rembang. Koordinator kegiatan Uji Validasi AKMI, Budi Utomo menyampaikan, uji Validasi AKMI kali ini dilaksanakan selama 2 hari dan dibagi menjadi 2 sesi dengan 6 ruangan. Siswa didampingi pengawas ruang. Bagi siswa yang tidak mempunyai handpohone mengerjakan di laboratorium komputer. (Fi/iq/bd)
Facebook
Twitter
Telegram
WhatsApp
Email
Print
Skip to content