Purbalingga – Sebagai salah satu Madrasah Tsanawiyah Negeri di Kabupaten Purbalingga, MTs Negeri 2 Purbalingga terus menempa para siswa dari tahun ke tahun dengan berbagai pengetahuan dan pengalaman hidup dalam bentuk kurikuler maupun ekstra kurikuler. Seperti halnya di madrasah tsanawiyah lainnya, para siswa di madrasah ini mendapat gemblengan mental melalui berbagai disiplin ilmu termasuk organisasi kesiswaan seperti OSIS dan pendidikan kepanduan melalui Pramuka. Seperti halnya kegiatan LDK dan Dian Pinru 2017 yang dilaksanakan Sabtu – Ahad (14-15/10). Kegiatan yang dilaksanakan secara terpisah ini bertempat di komplek MTs Negeri 2 Purbalingga.
Pembina OSIS MTs Negeri 2 Purbalingga, Agung Wisnu Aji usai kegiatan menyatakan bahwa kedua kegiatan ini terpisah baik tempat kegiatan, peserta, materi maupun anggaran biayanya. Juga melibatkan 19 orang guru sebagai Panitia dan juga pemateri dalam kegiatan-kegiatan tersebut
“Peserta kegiatan Latihan Dasar Kepemimpinan adalah para siswa kelas VII dan VIII yang terpilih sebagai calon Pengurus OSIS Masa Bakti 2017/2018. Kegiatan ini sebagai pembekalan bagi Pengurus OSIS yang baru, setelah dalam pesta demokrasi siswa pada 9 Oktober lalu mendapat dukungan dari siswa lainnya,” ungkap Agung.
“Jumlah peserta LDK adalah 50 orang siswa kelas VII dan kelas VIII , dengan Ketua terpilih Rifki Aqil Almasyah,” tambah Agung.
Dian Pinru
Terkait kegiatan kepanduan yang dilaksanakan bersamaan dengan LDK Bagi Pengurus OSIS, Pembina Pramuka MTsN 2 Purbalingga Said Mawardi menjelaskan bahwa kedua kegiatan tersebut merupakan kegiatan yang rutin dilaksanakan setiap tahun.
“Kegiatan Gladi Andalan Pemimpin Regu atau Dian Pinru dan LDK bagi Pengurus OSIS merupakan kegiatan rutin yang setiap tahun kita laksanakan. Alasannya karena masa jabatan yang hanya satu tahun. Bagi siswa kelas IX sudah saatnya mempersiapkan ujian akhir, sedangkan kelas VII dan kelas VIII merupakan generasi penerus yang perlu dipersiapkan,” jelas Said.
Said juga menambahkan bahwa jumlah peserta yang mengikuti kegiatan Dian Pinru berjumlah 52 orang siswa dari siswa kelas VII dan VIII dengan didampingi 9 orang Panitia. Diharapkan dari kegitan ini akan tumbuh sikap-sikap seorang pemimpin yang tak kenal menyerah, disiplin, cerdas dan berakhlak mulia. (sar/gt)