Pekalongan Bersholawat Sambut Bulan Ramadhan

Facebook
Twitter
Telegram
WhatsApp
Email
Print

KOTA PEKALONGAN – Pekalongan Bersholawat Bersama Ulama, Pemda, TNI-Polri dan Masyarakat Pekalongan guna menyambut bulan Ramadhan tahun ini dihelat di Masjid Al Jami’ Kota Pekalongan, Selasa malam (21/3/2023). Pekalongan Bersholawat bertemakan Pemilu 2024 sebagai Perekat Umat ini juga dihadiri Habib Luthfi bin Yahya.

Wakil Walikota Pekalongan, Salahuddin dalam sambutannya mengungkapkan bahwa momen bulan Ramadhan haruslah dimanfaatkan betul untuk memperbaiki diri.

“Semoga kita diberi kesempatan melaksanakan ibadah puasa sehingga kesehatan kita lebih meningkat, menjadikan diri lebih sadar dan berhasil untuk menjadi orang bertakwa,” kata Salahuddin.

Menurut Salahuddin, pandemi yang sudah terlewati ini perlu disyukuri. Penyakit atau wabah lain semoga menjauh dari Indonesia khususnya Kota Pekalongan dengan adanya berbagai majelis.

“Kebetulan tanggal 1 April nanti Kota Pekalongan akan merayakan hari jadi, semoga Kota Pekalongan dijauhkan dari keburukan atau hal mudhorot lainnya,” tutur Salahuddin.

Lanjut Salahuddin mengatakan, tahun 2024 nanti akan ada pemilu. Salahuddin berharap Indonesia diberikan pemimpin yang baik yang bisa memberikan kebermanfaatan bagi masyarakat secara luas. (Tim KP/Ant/bd).

Skip to content