Rangkaian Acara HAB Usai, Ini Kesan Kakankemenag

Facebook
Twitter
Telegram
WhatsApp
Email
Print

Rembang — Rangkaian kegiatan dalam rangka memperingati Hari Amal Bakti ke-73 telah usai. Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Rembang menyampaikan penghargaan yang tinggi kepada segenap panitia. Salah satu kesan yang disampaikan oleh kakankemenag adalah penyelenggaraan dua kegiatan besar, yaitu jalan sehat dan upacara tidak disertai dengan hujan. “Terselenggaranya kegiatan jalan sehat dan upacara yang berlangsung sukses dan tidak ada hujan, adalah berkat doa dari kita semua selaku panitia dan seluruh keluarga besar Kementerian Agama Kabupaten Rembang. Kami mengucapkan banyak terima kasih atas doa Bapak Ibu sekalian,” ujar Atho'illah dalam acara pembubaran panitia Hari Amal Bakti ke-73 yang diadakan pada Senin (14/1/2019) di aula Kemenag Rembang.

Selain kepada panitia, Athoā€™illah juga menyampaikan ucapan terima kasih kepada pihak dinas/instansi luar Kemenag yang membantu kegiatan hari Amal Bakti ini. “Kesuksesan penyelenggaraan tak lepas dari lembaga lain yang turut serta berpartisipasi dalam setiap kegiatan kita. Lembaga lain tidak bisa terlepas dari keberadaan Kantor Kementerian Agama, ” sambungnya.

Atho'illah mengatakan, penyelenggaraan HAB merupakan kegiatan tahunan yang bertujuan untuk mensyiarkan keberadaan Kementerian Agama selaku instansi pemerintah yang berada di tengah-tengah masyarakat.

Dia berharap, Penyelenggaraan Hari Amal Bakti tahun depan harus lebih sukses. Menurutnya, penyelenggaraan Hari Amal Bakti ini menunjukkan Bakti segenapĀ  ASN yang ada di lingkungan Kementerian Agama Kabupaten Rembang untuk mempersembahkan yang terbaik bagi masyarakat Rembang.

“Segenap upaya kita untuk menyelenggarakan kegiatan hari Amal Bakti ini, merupakan wujud komitmen kita terhadap Kementerian Agama. Hari Amal Bakti ini juga merupakan sarana untuk memperkuat kebersamaan dan semangat gotong royong serta persatuan, dalam wadah kegiatan HAB,” ujar Atho'illah. — iq/bd

Skip to content