Tegal (Slawi) – Pernyataan tersebut disampaikan Kepala MIN 2 Tegal, Sekhudin, pada rapat anggota PGRI Ranting MI Negeri 2 Tegal yang diselenggarakan pada Sabtu(20/3) di aula MI Negeri 2 Tegal.
Menurutnya menjadi sebuah tanda tanya besar jika ada guru yang tidak mau ikut PGRI. Karena PGRI mempunyai andil yang besar dalam meningkatkan kompetensi dan kesejahteraan guru. Contohnya tunjangan profesi guru, tunjangan beras yang sekarang menjadi uang. Maka timbal baliknya cukup ikut anggota dengan iuran yang begitu rendah.
“Menjadi tanda tanya besar jika ada guru yang tidak mau menjadi anggota PGRI. Karena kita semua tahu jasa PGRI bagi para guru itu sangat besar kita rasakan seperti tunjangan profesi guru serta tunjangan lainnya kita rasakan hingga saat ini,” Ungkap Sekhudin membuka sambutan pertamanya.
Lebih lanjut beliau menyampaikan dari MIN 2 Tegal siap mendukung seluruh program PGRI dengan mengutamakan kebersamaan.
“Kebersamaan memang paling diutamakan karena dengan kolaborasi yang apik akan menghasilkan output yang memuaskan,“ imbuhnya
Turut hadir dalam rapat anggota tersebut ketua PGRI Cabang Khusus Kementerian Agama Kab. Tegal, Abdul Kholik yang sekaligus mengukuhkan pengurus ranting yang baru untuk MIN 2 Tegal.
Diawali dengan pekikan semangat PGRI beliau menerangkan keberadaan Cabang Khusus Kemenag PGRI di Kabupaten Tegal.
“Jumlah anggota PGRI di Kabupaten Tegal itu delapan ribuan dan cabang khusus kemenag menjadi penyumbang terbanyak anggota PGRI dengan enam ratus dua puluh lima anggota,” ujar Abdul Kholik.
“Semua ranting PGRI diberi nama sesuai lokasi eks kawedanan dimana mereka berada. Nama – nama tersebut merupakan akronim dari nama nama kecamatan yang ada di kawedanan tersebut,“ pungkasnya.(gus27/qq)