Banjarnegara – PBLHS merupakan singkatan dari Perilaku Berbudaya Lingkungan Hidup Sekolah. PBLHS ini merupakan aspek yang harus ada dalam sekolah adiwiyata. MTs Negeri 1 Banjarnegara (madtsansa) merupakan salah satu calon sekolah adiwiyata.
Sehubungan dengan itu, tim riset Madtsansa mengangkat tema PBLHS untuk diteliti lebih lanjut lagi dan dituangkan dalam proposal penelitian berjudul Internalization of Environmrntal Moral Literacy with PBLHS (Environment Cultured Behavior in Schools). Penelitian tersebut merupakan salah satu penelitian yang berhasil menyandang bronze medal dalam ajang ISIF (International Science and Invention Fair).
Tim riset Madstansa ini berinisiatif melakukan penelitian yang berhubungan dengan lingkungan hidup sekolah. Penelitian ini berkaitan dengan program sekolah adiwiyata. Hal tersebut disampaikan oleh Musfiatul Muniroh, pembimbing tim riset Madtsansa pada Jumat, 5 November 2021. Musfi menyampaikan proses penelitian PBLHS ini kepada tim jurnalis Madtsansa di laborturium komputer.
Musfi membimbing Bangkit dan Zulfikar untuk melakukan penelitian yang berkaitan dengan PBLHS. Ada yang spesial dari penelitian ini, yaitu PBLHS dikaitkan dengan ayat-ayat Al-Quran dan hadis yang mengandung penjelasan tentang perilaku lingkungan hidup.
“Penelitian ini diawali dengan mencari ayat-ayat Al-Quran dan hadis yang berkaitan dengan PBLHS. Dari ayat dan hadis tersebut kemudian diterapkan dalam kehidupan sehari-hari oleh siswa di sekolah. Hal ini juga merupakan upaya untuk mendukung program sekolah adiwiyata yang segera terealisasikan oleh MTs Negeri 1 Banjarnegara,” jelas Musfi.
Proses penelitian ini tentu membutuhkan beberapa arahan dari pihak lain. Musfi dan tim melakukan konsultasi penelitian dengan Dasuki, salah satu penilai sekolah adiwiyata Banjarnegara. Selain itu, konsultasi juga dilakukan dengan tim adiwiyata MTs Negeri 1 Banjarnegara.
Setelah dilakukan penelitian, ternyata program adiwiyata ini esensinya sama dengan penerapan ayat-ayat Al-Quran dan hadis yang berkaitan dengan lingkungan hidup. Salah satu ayat yang menjelaskan tentang lingkungan hidup adalah surah Al-A’raf ayat 56. Ayat tersebut mengajak masyarakat untuk menjaga lingkingan dengan tidak mrmbuat kerusakan di muka bumi setelah Allah memperbaikinya.
Berkaitan dengan penelitian PBLHS ini, Eko Widodo selaku kepala MTs Negeri 1 Banjarnegara tentu antusias untuk merealisasikan hasil penelitian di lingkungan sekolah.
“Ini bisa menjadi terobosan baru di MTs Negeri 1 Banjarnegara. Menjalankan program adiwiyata sekaligus merealisasikan hasil penelitian.” tutur Eko Widodo.
Dengan mengaitkan PBLHS dengan ayat-ayat Al-Quran dan Hadis ini semoga bisa menjadi ladang pahala bagi warga MTs Negeri 1 Banjarnegara, dapat ilmu, dapat pahala pula. (rin/ak/rf)