Sinergi KKRA Jateng dan IGRA Jateng Bersama Wujudkan RA Mandiri Berprestasi

Facebook
Twitter
Telegram
WhatsApp
Email
Print

Semarang (Humas) – Kakanwil Kemenag Prov. Jateng, Musta’in Ahmad dalam hal ini diwakilkan oleh Siti Mutmainah, Koordinator Seksi Tenaga Kependidikan Bidang Pendidikan Madrasah menyerahkan 14 Surat Keputusan (SK) Kelompok Kerja Raudhatul Athfal (KKRA) Provinsi Jawa Tengah Periode 2022-2025 secara langsung di Aula lt.3 Kanwil Kemenag Prov. Jateng, Selasa (30/8).

Mengusung tema “Akomodatif, Kolaboratif dan Inovatif Menuju RA Yang Mandiri dan Berprestasi”, dalam sambutannya, Aminudin, Ketua KKRA Provinsi Jawa Tengah Periode 2022-2025 berharap supaya KKRA Jateng dan Ikatan Guru Raudhatul Athfal (IGRA) Jateng dapat saling bergandengan dan bersatu padu untuk memajukan RA yang lebih mandiri dan berprestasi.

“Harapan kedepan semoga KKRA Jateng semakin erat dengan Kementerian Agama sehingga seluruhnya dapat terselenggarakan dengan baik, aamiin allahumma aamiin,” harap Aminudin.

“Ibarat dua sisi mata uang, kita ibarat pisau bermata dua, andaikata ada tembok yang tidak mampu ditembus oleh KKRA maka dapat ditembus oleh IGRA dan sebaliknya, apabila ada tembok yang tidak mampu ditembus oleh IGRA maka dapat ditembus oleh KKRA,” imbuhnya.

Selaras dengan Aminudin, Mutmainah juga berharap supaya KKRA Jateng dan IGRA Jateng dapat saling bersinergi untuk menunjang pengembangan profesi Kepala RA, guru, tenaga kependidikan, dan peserta didik.

“Apapun yang terjadi, jangan sampai membuat kita menjadi tercerai-berai  tetapi kita harus tetap bersinergi, bersatu, bersama-sama. Tujuannya adalah untuk meningkatkan kompetensi Kepala RA, guru, tenaga kependidikan, dan peserta didik serta kualitas pendidikan di RA masing-masing,” tutur Mutmainah.

Berikut adalah susunan jabatan struktural dalam KKRA Jateng Periode 2022-2025:

Ketua                  : Aminuddin
Wakil Ketua        : Dyah Kumalasari
Sekretaris            : Yudhi Setyowati
Wakil Sekretaris    : Rahmat
Bendahara            : Tuminah
Wakil Bendahara  : Rahmawati Surya Wijaya
Bidang Kurikulum dan Kesiswaaan : Sulistyawati dan Umi Mazidah
Bidang Sarana Prasarana               : Anita Rahmawati dan Titis Setiawati
Bidang Kelembagaan dan Humas : Ngatini dan Munawaroh
Bidang Pendidikan dan Ketenagaan : Yuliatun dan Suprianingsih

Usai penyerahan SK terselenggara juga Rapat Koordinasi PW IGRA Jawa Tengah. (ps/rf)