Siswa MAN 2 Rembang Akan Khatamkan Al-qur’an 100 kali

Facebook
Twitter
Telegram
WhatsApp
Email
Print

Rembang – Usai pelaksanaan Penilaian Akhir Tahun (PAT), peserta didik MAN 2 Rembang akan menggelar tadarusan dan khotmil Qur’an di aula MAN 2 Rembang. Acara ini dilaksanakan selama empat hari dan ditargetkan khatam sebanyak 100 kali. Kegiatan akan dimulai pada besok (31/5/2018) hingga empat hari berikutnya.

Kepala MAN 2 Rembang, Usman Affandi mengatakan, tadarus ini akan diadakan di setiap kelas yang semuanya berjumlah 25 kelas. Setiap kelas diminta mengkhatamkan 30 juz dalam sehari. “Sehingga jika dilaksanakan selama empat hari, maka telah mengkhatamkan 100 kali,” kata Usman.

Menurut Usman, khotmil Qur’an ini merupakan bentuk syukur atas selesainya PAT. “Al-Qur'an merupakan pedoman ummat Islam dan membacanya termasuk ibadah. Kami harap, dengan tadarus Al-qur’an ini, peserta didik memperoleh keutamaan Ramadan, yaitu pahala yang berlipat-lipat,” ujar Usman.

Bukan hanya usai PAT. Sebelum PAT, tadarus juga diadakan guna memohon kepada Allah SWT agar diberi kelancaran dan kemudahan dalam mengerjakan Ujian.

Kompak

Semua siswa Siswi MAN 2 Rembang sangat antusias mengikuti kegiatan ini. Ahkam, salah satu siswa mengatakan, tadarus yang diadakan secara rutin membutuhkan kekompakan.

Kekompakan yang dimaksud adalah dalam hal  pengumpulan anggaran, pembagian juz, pembelian konsumsi dan kebutuhan lainnya. “Kegiatan ini juga dapat menumbuhkan rasa empati dan kebersamaan dalam nuansa penuh keberkahan, serta rasa kekhusu'an mengharap ridho dari ALlah,” katanya.

Usman berharap, semoga acara tersebut dapat tetap berlangsung pada generasi-generasi selanjutnya. Hal ini sesuai dengan visi misi madrasah yaitu membangun insan yang populis, religius,dan berakhlaqul karimah. — iq/bd

Skip to content