Siswa TK Diponegoro Juara DAI Cilik Tingkat Provinsi Jateng

Facebook
Twitter
Telegram
WhatsApp
Email
Print

Purwokerto : Muhammad Mihfal Kafeel Alfarizky siswa dari TK Diponegoro 60 kedungbanteng berhasil meraih juara satu Lomba DAI Cilik Gebyar PAI Taman Kanak-Kanak Tingkat provinsi Jawa Tengah, yang diadakan oleh Direktorat PAI Kementerian Agama RI.

Keberhasilan ini membawakan Kafeel mendapat hadiah dan penghargaan dari Kantor kemenag Kabupaten Banyumas, yang diserahkan secara langsung oleh Kepala Kantor H. Ibnu Asaddudin saat apel pagi di halaman Kantor Kemenag Kabupaten Banyumas. Senin (04/09)

Gelaran Gebyar PAI ini diselenggarakan oleh Direktorat PAI Ditjen Pendidikan Islam Kementerian Agama RI. Gebyar PAI TK merupakan kegiatan Kompetisi dan Ekshibisi bagi Guru PAI TK dan peserta didik TK dalam bidang seni, karya, keterampilan yang merupakan bagian dari kegiatan Ekstra Kurikuler Ekstrakurikuler PAI yang diselenggarakan di TK.

Ibnu Asaddudin dalam sambutannya mengaku penampilan Kafeel sangat luar biasa, ini merupakan bibit unggul sebagai kader Dai-Daiyah masa depan.  “ Bayangkan , hanya berlatih selama tiga hari saja sudah terlihat talenta hebatnya dan mendapatkan juara sampai tingkat provinsi. Apalagi kalau dilatih secara rutin pasti akan lebih maksimal lagi.” Terangnya.

Lebih lanjut Ibnu menyarankan kepada semua  guru dan pengawas bahwa proses pembelajaran dan pelatihan harus dilakukan secara berkelanjutan, tidak bisa dilakukan saat akan menghadapi lomba saja. Karena hasilnya akan berbeda dan secara psikhologis si anak akan lebih siap dan yakin.

Sementara Siti Nur Hidayati, Pengawas PAI Kantor Kemenag Kabupaten Banyumas berharap lomba ini bisa dijadikan budaya, karena lomba PAI itu harus muncul sejak dari usia dini karena  di TK tidak ada mapel secara khusus adanya pengembangan nilai moral agama.

“ Saat ini banyak sarjana PAI yang kurang terwadahi atau  terfasilitasi, lomba ini sekaligus menguatkan bahwa PAI ini merupakan peran yang sangat strategis.” Jelasnya lebih lanjut.

Ditempat yang sama Lia Rohmaliah selaku Kepala TK dan sekaligus guru PAI mengucapkan terimakasih kepada Kepala Kantor Kemenag Banyumas, Kasi PAI , Pengawas PAI dan semua pihak yang telah membantu dan mensuport pelaksanaan lomba DAI Cilik ini.

“ Insya Allah tanggal 4-9 September ini kami akan maju ke tingkat nasional , mohon doanya semoga Kafeel berhasil mendapatkan juara di tingkat nasional.” Pungkasnya.(yud/bd)