Tetesan Air Mata Iringi Keberangkatan Jemaah Haji Kota Semarang Kloter 17

Facebook
Twitter
Telegram
WhatsApp
Email
Print

Semarang, Selasa (14/6/2022) jemaah calon haji Kota Semarang kloter 17 tahun 1443 H/2022 M, diberangkatkan dari Islamic Centre Manyaran Semarang.

Hadir Kepala Kantor Kementerian Agama (Kankemenag) Kota Semarang, Mukhlis Abdillah, dan Wakil Walikota Semarang, Hereavita Gunaryanti Rahayu, yang dalam kesempatan tersebut menyampaikan pesan kepada jemaah calon haji agar selalu menjaga kesehatan, serta menjadi haji yang mabrur.

“Hari ini kami berangkatkan 284 jemaah calon haji dari Kota Semarang yang tergabung dalam kloter 17, semuanya dalam keadaan sehat. Kami berharap Bapak/Ibu selalu menjaga kesehatan, sehingga tetap dalam kondisi sehat, mulai pada saat diberangkatkan dari Donohudan hingga selama menjalankan ibadah di tanah suci,” pesan Mukhlis Abdillah.

“Semoga jemaah haji senantiasa diberikan kemudahan dan kelancaran dalam menjalankan haji dan umrahnya, sehingga menjadi haji yang mabrur,” imbuhnya.

Dalam kesempatan tersebut, Mukhlis juga memohon doa dari jemaah haji guna terwujudnya Kota Semarang yang semakin hebat.

Hal serupa juga disampaikan Ita, panggilan akrab Wakil Walikota Semaran tersebut. “Pemberangkatan haji merupakan hal yang mengharukan bagi kita semua. Panjenengan yang terpilih untuk bisa berangkat tahun ini, semoga menjadi haji yang mabrur dan hajah yang mabrurah,” tutur Ita.

“Sebagaimana tadi yang telah disampaikan oleh Bapak Kakankemenag, kami mohon doa bagi Kota Semarang, agar semakin hebat,” pintanya.

Disaksikan oleh tamu undangan dan para pengantar, sejumlah 284 jemaah calon haji tersebut diberangkatkan dengan menggunakan 8 buah armada bus.

Lantunan suara azan sebagai pertanda dimulainya pemberangkatan, disambut lambaian bendera star dan iringan kalimat talbiyah, serta suara sirine voorijder menambah keharuan suasana sore itu. Tak sedikit, para pengantar yang ikut larut dan menitikkan air mata melepas keberangkatan jemaah calon haji Kota Semarang kloter 17 tahun 1443 H/2022 M. Mereka pun dengan ikhlas melepas kepergian para keluarga, kerabat dan saudara dengan iringan doa, semoga jemaah haji Kota Semarang selalu dalam lindungan, ridho dan bimbingan Allah SWT.(Mawardi/NBA/rf)