Tim Penilai CSAK Kabupaten Kendal Sambangi MTs NU 07 Patebon

Facebook
Twitter
Telegram
WhatsApp
Email
Print

Patebon, Kendal (Umas)– Rabu (31/8) lalu MTs NU 07 Patebon terima kunjungan dari tim penilai Calon Sekolah Adiwiyata Kabupaten (CSAK) Kabupaten Kendal. Tim penilai yang berjumlah tujuh orang tersebut terdiri dari berbagai kalangan. Beberapa di antaranya ialah dari Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Kendal, dewan pendidik, dan ketua bank sampah resik Kendal. Sebelum kegiatan  dibuka dengan tampilan tari zapin sapu lidi dari siswi-siswi MTs NU 07 Patebon.

Kehadiran tim Penilai CSAK disambut langsung kepala sekolah  Ibu Siti Simyanah menyampaikan ucapan terimakasih atas kehadiran tim penilai sebelum mengikuti Adiwiyata, warga madrasah termasuk siswa-siswi sudah terbiasa dengan kegiatan tanam-menanam.

“Kami  turut mendukung kegiatan Adiwiyata ini, program ini perlu diapresiasi sebab sesuai dengan visi dan misi madrasah,” kata Siti saat wawancara melalui WhatsApp  Kamis, (1/9).

 Selain itu menurut Siti program ini juga berkaitan dengan ajaran agama Islam untuk senantiasa menjaga lingkungan. Beliau berharap untuk tahun-tahun berikutnya, program-program yang dilaksanakan dapat berjalan dengan lebih baik.

Pada sesi evaluasi perwakilan tim penilai Cholid, salah satu penilai menyampaikan bahwa program-program yang dilakukan oleh madrasah seperti, penanaman dan konservasi air serta konservasi energi sudah terlaksana dengan baik.

“Semoga penilaian kali ini berjalan lancar MTs NU 07 Patebon memiliki potensi untuk mengembangkan madrasah menuju sekolah Adiwiyata ke tingkat yang lebih lanjut,” ungkapnya.

Prosesi penilaian berjalan dengan lancar, sebab semua guru dan karyawan dapat mendampingi tim penilai sesuai dengan pokja masing-masing.(hr/rf).