081128099990

WA Layanan

081393986612

WA Pengaduan

Nyalakan Semangat: Sippa Dhamma Samajja Jawa Tengah 2025 Siap Digelar

Picture of Team Humas Jateng

Team Humas Jateng

Temanggung (Humas) – Panitia pelaksanaan Sippa Dhamma Samajja (SDS) Provinsi Jawa Tengah Tahun 2025 kini melakukan persiapan akhir menjelang pelaksanaan kegiatan di Gedung Dhammasekha Surya Jaya, Kaloran, Kabupaten Temanggung, Jumat (10/10/2025).

Kegiatan tahunan ini merupakan ajang pengembangan minat, bakat, dan wawasan Dhamma bagi peserta didik Buddha tingkat SD, SMP, dan SMA/SMK dari seluruh kabupaten/kota di Jawa Tengah. Tahun ini, SDS mengusung semangat “Esemu Manis” singkatan dari Etika, Semangat, Empati, Mandiri, Unggul, Maju, dan Nasionalis, sebagai wujud pembentukan karakter generasi muda Buddhis yang berakhlak dan berdaya saing.

Sebanyak 591 peserta telah mendaftar dan akan berpartisipasi dalam delapan cabang lomba, yakni Dhammagita Putra, Dhammagita Putri, Dhammavijja (Cerdas Cermat), Dhammadesana (Ceramah Dhamma Bahasa Jawa), Dhammakatha (Pidato Buddhis), Dhammakkhayika (Bercerita Buddhis), Dhammapada (Membaca Syair), dan Dhamma Vikata (Cerita Bergambar).

Menjelang pelaksanaan, panitia melakukan koordinasi intensif untuk memastikan kesiapan lokasi, perangkat lomba, serta akomodasi peserta dan pendamping. Panitia juga melakukan gladi dan pengecekan teknis di Gedung Dhammasekha Surya Jaya agar seluruh rangkaian acara dapat berjalan dengan lancar dan khidmat.

Kegiatan SDS Provinsi Jawa Tengah 2025 ini mendapat dukungan penuh dari Bidang Bimas Buddha Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Jawa Tengah serta kerja sama dengan KKG MGMP Guru Agama Buddha Provinsi Jawa Tengah.

Dengan semangat kebersamaan dan sportivitas, Sippa Dhamma Samajja 2025 diharapkan menjadi wadah pembinaan generasi muda Buddhis yang berprestasi, beretika, serta berkontribusi positif bagi kehidupan berbangsa dan bernegara.

Facebook
Twitter
Telegram
WhatsApp
Email
Print
Skip to content