081128099990

WA Layanan

081393986612

WA Pengaduan

Search
Close this search box.

Meneguhkan Soliditas dan Kebersamaan untuk Membangun Kemajuan MDT Hebat

Oleh: Akhmad Sururi (Wakil Ketua DPW FKDT Jawa Tengah) Perhelatan komunitas Madin Diniyah Takmiliyah (MDT) yang tergabung dalam kepengurusan Forum Komunikasi Diniyah Takmiliyah (FKDT)  tingkat Propinsi Jawa Tengah beberapa hari  lagi akan digelar di Semarang. Perhelatan tersebut yaitu Pelantikan dan Rakerwil Pertama DPW FKDT Jawa Tengah masa khidmat 2022 – 2027. Acara tersebut dilaksanakan pada tanggal 18 Januari 2023 di gedung Gradhika Bakti Praja komplek Kantor Gubernur Jawa Tengah. Pelantikan sebagai salah satu simbol legitimasi organisasi yang secara legalitas formal sudah dibuktikan dengan Surat Keputusan memiliki momentum yang sangat penting dan sakral.  Hal tersebut karena akan membuktikan sebuah eksistensi organisasi dan menjadi start awal untuk melakukan pergerakan secara masif dalam rangka menuju kemajuan MDT di Jawa Tengah. Pelantikan dan Rakerwil yang membesut tema ” Meneguhkan Konsolidasi dan kebersamaan untuk membangun Kemajuan MDT yang Hebat ” akan memberikan kesadaran kita bersama untuk menguatkan lembaga FKDT yang sudah terbentuk sampai dengan tingkat kecamatan. Kesadaran yang terbangun secara bersama menjadi energi organisasi. Dengan demikian langkah pergerakan organisasi akan sesuai dengan komitmen amanat yang telah disepakati dalam Muswil bulan September 2022. Sebagai ormas keagamaan yang lebih menitikberatkan pada segmentasi pendidikan keagamaan maka garapan dan program pendidikan  menjadi prioritas utama. Salah satunya   jejaring dengan pengambil kebijakan baik ditingkat daerah atau pusat sangat penting.  Sehingga kebijakan pemerintah ada ruang bagi MDT sebagai bentuk keberpihakan kepada lembaga pendidikan keagamaan. Hal tersebut mengingat pemerintah baik pusat ataupun daerah berlandaskan pada aspek regulasi. Dengan demikian regulasi yang berpihak kepada pendidikan diniyah menjadi salah satu faktor untuk mewujudkan kemajuan MDT di Jawa Tengah khususnya dan di Indonesia pada umumnya. Hari ini sedang berhembus lagi isu full day school yang diberlakukan oleh beberapa daerah. Tentu hal ini menjadi perhatian dan tantangan kita bersama untuk menghadapi dengan cara yang bijak. Disinilah dibutuhkan komunikasi dengan pemerintah daerah setempat untuk mendiskusikan lebih jauh tentang Peraturan pemerintah no 87 tahun 2017 tentang Pelaksanaan Pendidikan Karakter. Oleh karena itu soliditas pengurus FKDT untuk melangkah dan bergerak bersama menghadapi beberapa persoalan dan tantangan pendidikan keagamaan sangat penting. Potensi dan SDM personal pengurus bisa diberdayakan sesuai dengan kompetensinya. Tentu ditengah kesibukan mereka harus ada upaya menyisihkan waktu untuk  berkhidmat di FKDT dalam rangka mengusung kepentingan pendidikan diniyah di Jawa Tengah. Berkhidmat dan berjuang untuk kemajuan pendidikan diniyah di Jawa Tengah menjadi komitmen kita bersama. Komitmen yang dibangun atas kesadaran dan ketulusan menjadi modal untuk untuk menggerakkan organisasi. Tanpa pergerakan,  komitmen dan loyalitas  tentu organisasi hanya sebuah papan nama yang kurang bisa memberikan manfaat lebih kepada komunitas MDT. Pergerakan FKDT Jawa Tengah yang secara formal memasuki periode ketiga menjadi bagian perjalanan sejarah perkembangan MDT di Jawa Tengah. Momentum Pelantikan dan Rakerwil  juga menjalin bagian dari sejarah FKDT yang sudah  posisi setahap lebih maju karena bertempat di gedung Gradhika Bakti Praja yang statusnya milik Pemprov Jawa Tengah. Tentu ini menjadi kebanggaan komunitas MDT khususnya Pengurus FKDT Jawa Tengah yang sudah bisa menjalin hubungan baik dengan  Pemrov Jawa Tengah. Hubungan baik ini akan menjadi kekuatan bersama untuk mewujudkan MDT di Jawa Tengah maju dan berkualitas  dengan tetap bersinergi  bersama pemerintah.(editor: Hid/Sua)
Facebook
Twitter
Telegram
WhatsApp
Email
Print
Skip to content