Brebes – Momen bersejarah peringatan kemerdekaan Indonesia yang ke-78 dirayakan dengan penuh semangat dan kebersamaan oleh seluruh komunitas MAN 1 Brebes. Acara meriah ini menjadi bukti nyata bagaimana semangat persatuan dan kebersamaan terus hidup dalam hati setiap individu yang berpartisipasi dalam perayaan ini.
Dalam rangka merayakan Hari Ulang Tahun Kemerdekaan, MAN 1 Brebes menyelenggarakan serangkaian acara menarik selama dua hari (15-16/08/2023).Lomba yang dipusatkan di halaman utama madrasah antara lain pentung plastik, balap bakyak, balap nyunggi tampah, tenis meja, balap karung, pesan berantai, estafet air, joget balon, fashion show recycle perwakilan dari kelas X, XI, XII.
Partisipasi aktif yang terlihat dari para guru, pegawai, dan peserta didik dalam serangkaian lomba ini memberikan gambaran yang sangat jelas tentang betapa semangat kemerdekaan dan semangat berkompetisi masih terus menyala dan berkobar dengan kuat di kalangan seluruh komunitas pendidikan di MAN 1 Brebes.
Bukan hanya sekedar ajang persaingan, perayaan ini sekaligus menjadi wadah bagi setiap individu untuk menunjukkan rasa cinta dan bangga terhadap bangsa. Semangat kebangsaan terpancar dari cara setiap peserta melibatkan diri dalam acara-acara tersebut. Lebih dari sekadar kompetisi,ajang ini untuk mempererat solidaritas dan persatuan sebagai guru, pegawai, siswa yang cinta tanah air
Kepala MAN 1 Brebes, Nurhayati, mengungkapkan kebanggaannya atas antusiasme yang luar biasa dari seluruh komunitas sekolah dalam merayakan Hari Kemerdekaan Indonesia. Beliau berharap semangat kebersamaan ini akan terus terjaga dan menjadi inspirasi bagi generasi muda dalam mengisi kemerdekaan dengan prestasi-prestasi gemilang.(diana/Sua)