Bersama Bupati Karanganyar, Kepala Kemenag Ikuti Ashar Keliling

Facebook
Twitter
Telegram
WhatsApp
Email
Print

Karanganyar – Dalam rangka mendekatkan diri dengan masyarakatnya, Pemerintah Kabupaten Karanganyar melaksanakan Shalat Fardhu Berjamaah. Kegiatan yang dilaksanakan mulai tanggal 04 Oktober 2018 ini berlangsung hingga 20 Desember 2018 dengan lokasi yang berbeda di 17 Kecamatan se Kabupaten Karanganyar.

Bupati Karanganyar, Juliyatmono dalam sambutannya mengatakan bahwa tujuannya menggelar kegiatan ini adalah dalam rangka mendekatkan diri kepada masyarakat. Dengan hubungan yang baik antara pemerintah dan masyarakat, pembangunan dan kehidupan bermasyarakat akan lebih bermakna.

“Kami datang kemari dalam rangka Silaturahim. Dengan ini kita semua berharap kedepannya Karanganyar semakin baik. Kita juga punya rencana untuk memperkuat keluarga dengan berbagai program yang nanti akan kita sampaikan kepada Pak RT se Kabupaten Karanganyar beberapa hari lagi,” kata Bupati Karanganyar sesaat setelah Shalat Ashar Berjamaah di Kecamatan Kebakkramat, (11/10).

Shalat berjamaah keliling ini dijadwalkan seminggu tiga kali, yaitu pada Hari Senin dan Kamis yang mengambil waktu Shalat Ashar Berjamaah dan Hari Jum’at dengan Shalat Jum’at berjamaah. Mulai dari Bupati Karanganyar, Forkompimda, Kementerian Agama, KUA dan jajaran di Pemda turut mengikuti Shalat Berjamaah dengan masyarakat setempat.

Di tempat terpisah, Kepala Kemenag Karanganyar, Ahmad Nasirin yang bertugas sebagai Imam pada kegiatan tersebut mengatakan bahwa Shalat berjamaah antara Pemerintah dan Masyarakat sangat baik dan perlu didukung oleh semua pihak, khususnya Kementerian Agama sebagai motor penggerak kegiatan keagamaan di Kabupaten Karanganyar.

“Shalat berjamaah ini sangat baik, perlu didukung oleh semua pihak khususnya Kemenag karena kita adalah motor penggerak kegiatan keagamaan di Kabupaten Karanganyar.” kata Nasirin.

Lebih lanjut Kepala Kemenag mengatakan bahwa dengan kegiatan ini diharapkan meningkatkan rasa syukur kepada Allah SWT. Menurutnya, Bangsa Indonesia saat ini sedang diingatkan oleh Allah lewat Palu dan beberapa wilayah lainnya. “Semoga dengan kebersamaan kita berdoa pada Allah SWT, Bangsa Indonesia terhindar dari musibah.” harapnya. (ida-hd/bd)