Tingkatkan Performance, Satpam, Pramubakti dan Supir Kemenag Kebumen Dapat Seragam Baru

Facebook
Twitter
Telegram
WhatsApp
Email
Print

Kebumen – Dalam rangka meningkatkan kualitas layanan kepada masyarakat, Kasubbag TU Kemenag Kabupaten Kebumen H. Khamid menyelenggarakan Rapat Koordinasi dan Evaluasi Kinerja Bersama Satpam, Pramubakti dan Supir Senin (08/03) di ruang kerjanya.

Dijelaskannya bahwa rakor ini dilaksankan adalah sebagai evaluasi kinerja mereka dan upaya untuk terus memberikan layanan terbaik kepada masyarakat. Selain itu melalui kegiatan ini juga dijelaskan apa itu Zona Integritas menuju Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) serta Wilayah Birokrasi Bersih Melayani (WBBM) kepada mereka.

Kinerja Kantor Kementerian Agama Kabupaten Kebumen adalah kinerja bersama, semua harus menjalankan tugas dan fungsinya secara mekasimal. Semuanya memiliki kontribusi sesuai dengan tugas pokok dan fungsinya. Tidak ada yang tidak berharga dan tidak penting. “Kerja kita adalah kerja yang terintegrasi, semua harus mendukung dan harus paham apa itu Zona Integritas, WBK dan WBBM. Zona Integritas, WBK dan WBBM akan tercapai manakala semuanya semua komponen bisa bersatu, bahu – membahu untuk terus berupaya memberikan layanan terbaik kepada masyarakat,” tegasnya.

Kasubbag TU melanjutkan bahwa yang dimaksud Zona Integritas (ZI) adalah predikat yang diberikan kepada instansi pemerintah yang pimpinan dan jajarannya mempunyai komitmen untuk mewujudkan Wilayah Bebas Korupsi (WBK)/Wilayah Birokrasi Bersih Melayani (WBBM) melalui reformasi birokrasi, khususnya dalam hal pencegahan korupsi dan peningkatan kualitas pelayanan.

Disampaikannya bahwa Satpam, Pamubakti dan Supir kantor memiliki peran sangat penting dalam hal ini, mereka adalah garda terdepan layanan Kemenag Kabupaten Kebumen. Kesan pertama yang akan ditangkap pengguna layanan (masyarakat) adalah performa dan pelayanan mereka. “Cerminan layanan kita adalah bagaimana perform, dan bagaimana mereka bisa memberikan kesan pertama yang baik,” katanya.

Satpam, Pramubakti dan Supir, mereka adalah orang yang sangat berjasa dalam mendukung kinerja Kantor Kementerian Agama Kabupaten Kebumen selama ini dan kedepannya. Oleh karenanya pemberian apresiasi dan penghargaan, semangat serta dukungan kepada mereka adalah sebuah keharusan. “Saya ucapkan terimakasih dan penghargaan yang setinggi – tingginya atas kinerja Saudara selama ini,” ucap H. Khamid.

Diterangkan pula oleh H. Khamid bahwa untuk menunjang performance dan peningkatan kinerja Satpam, Pramubakti dan Supir Kantor kementerian Agama Kabupaten Kebumen, pihaknya telah mengganggarkan dan akan merealisasikan pengadaan pakaian seragam baru bagi mereka tahun ini. “Harapannya bulan April mendatang mereka sudah memakai seragam baru untuk menunjang performance/kinerja mereka,” pungkasnya.(fz/qq).