Halal Bihalal  MAN 4 Kebumen

Facebook
Twitter
Telegram
WhatsApp
Email
Print

Kebumen – Hari Raya Idul Fitri selalu menjadi momentum indah untuk saling bersilaturahmi. Berkaitan dengan momentum Idul Fitri 1443 H tersebut, keluarga besar MAN 4 Kebumen melaksanakan kegiatan silaturrahmi dan halal bihalal pada Selasa (10/05). Acara halal bihalal yang ditempatkan di aula MAN 4 Kebumen itu dihadiri oleh semua guru, karyawan beserta keluarga besar mereka.

Dalam sambutannya, Kepala MAN 4 Kebumen, Muhamad Siswanto menyampaikan bahwa dengan silaturrahmi tersebut diharapkan dapat menguatkan tali persaudaraan di antara keluarga besar guru dan karyawan MAN 4 Kebumen.

“Dengan silaturrahmi ini kita sebenarnya berusaha untuk tidak menjadi orang-orang yang muflis atau bangkrut. Kata Nabi Saw, orang yang bangkrut itu adalah orang yang besok di akhirat membawa amalan mereka namun kemudian dikurangi sampai habis karena masih punya kesalahan kepada sesama yang belum dimaafkan. Karena itulah kita mengadakan silaturrahmi hari ini,” ungkap Siswanto.

Sementara itu, Ketua Komite MAN 4 Kebumen, Dasuki, dalam sambutannya juga mengungkapkan bahwa acara silaturrahmi itu menjadi salah satu penyempurna dari ibadah puasa.

“Kita ber halal bihalal agar kita benar-benar menjadi manusia yang fitri, suci seperti bayi karena sudah saling memaafkan.” Katanya. (@papirose/fz/bd).