CILACAPโKantor Kementerian Agama Kabupaten Cilacap melalui Seksi Penyelenggaraan Haji dan Umroh menyelenggarakan kegiatan Pembekalan Ketua Regu (Karu) dan Ketua Rombongan (Karom) tahun 2022. Kegiatan dilaksanakan di Sekar Alit Meeting Room Fave Hotel Cilacap, pada hari ini Kamis (02/06/2022). Kegiatan diawali dengan laporan dari Kasi Penyelenggaraan Haji dan Umroh Kankemenag Kabupaten Cilacap selaku Ketua Panitia Penyelenggara Kegiatan, H. Makmur Khaeruddin, SH,. Hadir dalam kegiatan, Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Cilacap, H. Imam Tobroni, S.Ag, MM.
Karu dan Karom tahun 2022 Kabupaten Cilacap merupakan petugas yang langsung berhubungan dengan jamaah haji. Karu dipilih dari jamaah haji untuk memimpin sepuluh jamaah haji, sedangkan Karom adalah petugas yang dipilih dari jamaah haji untuk memimpin empat regu. Yang pada intinya, mereka akan membantu tugas pokok petugas kloter, TPHI, TPIHD, dan TKHD serta 2 petugas paramedis. Diharapkan mereka dapat membantu, kerja bersama dengan petugas kloter dengan ikhlas dan baik. Sebab Karu dan Karom juga sebagai penentu bagi lancarnya pelaksanaan haji dalam kloter tersebut.
Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Cilacap, H. Imam Tobroni, S.Ag, MM saat memberikan pembekalan pada Karom dan Karu menggarisbawahi โKaru dan Karom merupakan interpretasi dari petugas haji pada khususnya dan Kementerian Agama pada umumnya dalam memberikan pelayanan kepada tamu-tamu Allah di tanah suci, selain menyiapkan diri sendiri dalam melaksanakan haji, para petugas ini juga harus bersiap diri sebagai pelayan tamu Allah di tanah suci. Dengan melayani tamu Allah (Jamaah haji) Ketua regu beserta anggotanya, Karom beserta anggotanya Insya Allah selain mendapatkan pahala berhaji, mereka juga akan mendapatkan pahala sebagai petugas yang melayani Jamaah haji, ujarnya.
Diharapkan dengan adanya pembekalan Karu dan Karom ini akan dapat meningkatkan pengetahuan petugas dalam melakukan pelayanan jamaah haji di tanah suci. (humas/agsbd/bd)