Semarang, Kolaborasi apik nampak pada gelaran apel pagi yang dilaksanakan di halaman Kantor Kementerian Agama (Kankemenag) Kota Semarang, Senin (1/8/2022). Sesuai jadwal, petugas apel kali ini dari Seksi Pendidikan Agama Islam (PAI) dan Penyelenggara Zakat dan Wakaf (Gara Zawa).
Cholidah Hanum Peneyelenggara Zakat dan Wakaf bertindak selaku pembina apel, Moch. Fatkhuronji selaku Pleaksana Tugas (Plt) Kepala Seksi (Kasi) PAI bertindak selaku pemimpin doa, Sriyunianto Anwar pegawai Gara Zawa bertugas sebagai komandan apel, dan Tina Marina pegawai Seksi PAI sebagai petugas pembaca 5 nilai budaya kerja Kemenag dan slogan Kankemenag Kota Semarang.
Kegiatan apel pun berjalan dengan lancar dan cukup khidmat. Nampak barisan Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Kankemenag Kota Semarang mengikutinya dengan berpakaian atasan putih dan bawahan hitam, sedangkan siswa dan mahasiswa yang melaksanakan Praktik Pengalaman Lapangan (PPL) mengenakan seragam sesuai dengan ketentuan yang berlaku.
Hanum dalam pembinaannya menyampaikan beberapa informasi diantaranya, kepengurusan Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Kota Semarang yang baru, telah ditandatanganinya Perjanjian Kerja Sama (PKS) antara Kankemenag Kota Semarang, Kantor Pertanahan Kota Semarang dan Perwakilan Badan Wakaf Indonesia (BWI) Kota Semarang, pelaksanaan rapat koordinasi semester I Unit Pengumpul Zakat (UPZ) Kankemenag Kota Semarang, program kerja yang akan dilaksanakan oleh UPZ dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Republik Indonesia ke-77 dan Bulan Muharram 1444 H, serta agenda kegiatan sosialisasi aplikasi e-AIW.
“Marilah kita awali pagi hari ini, di awal bulan Agustus ini, dengan doa bersama, semoga Allah Tuhan Yang Maha Esa selalu memberikan ridho dan bimbingannya, sehingga apa yang kita laksanakan pada hari ini diberikan kemudahan dan kelancaran, bernilai ibadah, serta dapat memberikan manfaat dan keberkahan bagi semua,” tuturnya mengakhiri kegiatan apel pagi tadi.(Hanum/Jenggo/NBA/bd)