Tangis Haru Bahagia Warnai Kedatangan 45 Jemaah Haji Kloter 96di Aula Setda Kebumen

Facebook
Twitter
Telegram
WhatsApp
Email
Print

Kebumen – Tangis haru bahagia warnai kedatangan Jemaah Haji Kloter 96 SOC Kabupaten Kebumen di Aula Setda, Senin (31/07/23) sekira pukul 13.45 WIB. Ini lebih cepat 15 menit dari jadwal semula,  dimana mereka diberangkatkan dari Debarkasi Donohudan pada pukul 09.00 WIB dan diperkirakan tiba pukul 14.00 WIB.

Sebanyak empat puluh lima (45) Jemaah Haji Kabupaten Kebumen tiba di Aula Setda dengan menggunaakan satu Bus dan satu ambulan. Namun begitu, dilaporkan bahwa seluruh Jemaah dalam keadaan sehat wal afiat. Ambulan yang mengiringinya merupakan standar pelayanan yang ditetapkan oleh Panitia Penyelengaara Ibadah Haji Kabupaten Kebumen.

Setibanya di Aula Setda, para Jemaah dipersilahkan untuk melaksanakan sholat Duhur terlebih dahulu. Kemudian setelah selesai semuanya baru diperkenankan dijemput  oleh keluarganya pulang ke rumah masing – masing.

Makruf Widodo, Kasubag TU Kemenag Kebumen menuturkan, pihaknya bersama seluruh panitia lainnya telah menyiapkan mushola darurat untuk digunakan Sholat Duhur Jemaah Haji kloter 96. Ini mengingat mereka hanya istirahat sebentar di Masjid Wates dan belum masuk waktu Duhur.

“Jadi kami siapkan mushola sementara di Aula Setda agar para Jemaah haji pulang ke rumah masing – masing sudah dalam keadaan Sholat Duhur,” terangnya.

Diberitakan sebelumnya, 45 jemaah haji Kebumen Kloter 96 bersama seluruh Jemaah dari 10 Kabupaten/Kota se Jawa Tengah tiba di bandara Adi Sumarmo Solo dengan selamat, Senin (31/07/23) pukul 06.40 WIB. Mereka diberangkatkan dari dari Bandara Amir Muhammad bin Abdul Aziz (AMAA) Madinah Minggu, (30/07/23) pukul 14.00 WAS.(fz/bd).