Banjarnegara – Berdasarkan surat dari Dinas Perumahan, Kawasan Permukiman dan Lingkungan Hidup Kabupaten Banjarnegara bertanggal 29 Mei 2023 perihal penilaian calon sekolah/madrasah Adiwiyata Kabupaten yang ditujukan kepada MTs Negeri 1 Banjarnegara maka pada Sabtu (3/6) tim Adiwiyata Madtsansa segera melakukan koordinasi.
Penetapan MTs Negeri 1 Banjarnegara yang masuk dalam daftar sekolah binaan Adiwiyata kabupaten Banjarnegara tahun 2022 sesuai dengan Surat keputusan Kepala Dinas Perumahan, Kawasan Permukiman dan Lingkungan Hidup Kabupaten Banjarnegara Nomor 660.1/07/2022.
Disampaikan oleh Yuniyati selaku pelaksana harian Kepala MTs Negeri 1 Banjarnegara bahwa Madtsansa masuk sebagai calon madrasah Adiwiyata kabupaten (CSAK) Jawa Tengah 2023 karena memenuhi beberapa syarat.
“Madrasah kita sudah mempunyai dan mengesahkan Rencana Gerakan Peduli dan Berbudaya Lingkungan Hidup di Sekolah atau PBLHS minimal 12 bulan. Ini menjadi syarat bagi sebuah sekolah atau madrasah yang akan masuk dalam calon madrasah Adiwiyata,” ujar Yuniyati.
Lebih lanjut Yuniyati juga mengatakan bahwa MTs Negeri 1 Banjarnegara tahun ini harus lolos CSAK.
“Bismillah, dengan tekad, semangat dan bekerjasama untuk kerja keras menyiapkan semua keperluan kuesioner dan kelengkapan dokumen pendukung dari komponen perencanaan, pelaksanaan, pemantauan dan evaluasi, semoga tahun kita lolos.” imbuhnya.
Sementara menurut Nurwachidin Supriyatno yang merupakan ketua tim Adiwiyata Madtsansa mengatakan bahwa gerakan Adiwiyata butuh dukungan semua pihak.
“Program Gerakan Adiwiyata itu akan sukses jika didukung oleh semua pihak. Untuk itu mari kita bersiap merevolusi mental agar benar-benar peduli pada lingkungan.” ucap guru PJOK yang akrab disapa Pak Nunung ini.
Ia juga menambahkan bahwa waktu persiapan menjelang penilaian sangat pendek, maka dari itu tim harus bergegas.
“MTs Negeri 1 Banjarnegara terjadwal akan dinilai pada 28 Juni mendatang. Jadi tim harus benar-benar bergegas untuk mempersiapkan segala sesuatunya. Insya Allah, Madtsansa bisa!” tandasnya. (Lin/rf)