Pemalang – Hari Senin pertama di bulan Agustus 2017 (7/8) diawali dengan pembinaan oleh Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Pemalang. Pembinaan dilakukan dalam kegiatan apel pagi di halaman Kankemenag.
Apel diikuti oleh seluruh ASN pada Kankemenag, Pengawas Madrasah dan PAI, Penyuluh Agama Islam, dan tamu undangan. Dalam pembinaannya, Kepala Kankemenag, Taufik Rahman meminta ASN dilingkungan Kankemenag untuk memberikan pelayanan sebaik-baiknya kepada masyarakat.
“Kegiatan pelayanan di masyarakat harus dilaksanakan sebaik-sebaiknya. ASN Kemenag harus memberikan contoh, menjadi uswatun hasanah dalam segala tingkatannya. Mari kita jaga nama baik Kemenag,” pesan Taufik.
Dalam apel juga dilaksanakan penyerahan SK pensiun dan SK kenaikan pangkat. Mukhlisin dan Ahmad Suud menerima SK pensiun terhitung mulai tanggal 1 Agustus 2017. Mukhlisin sebelumnya menjabat sebagai Kepala KUA Kecamatan Comal sedangkan Ahmad Suud sebelumnya menjabat Guru Pendidikan Agama Islam.
Ahmad Suud dalam pisah sambutnya menyampaikan permintaan maafnya. Ahmad Suud yang telah mengabdi sebagai ASN selama 36 tahun mengucapkan terima kasih atas bimbingan dan kerjasama selama ini.
Menimpali pisah sambut Ahmad Suud, Kepala Kankemenag menyampaikan ucapan terima kasih atas dedikasi dan pengabdiannya.
“Terima kasih atas dedikasi dan pengabdiannya dengan segala suka dukanya. Jangan lupakan masa separuh hidupnya untuk mengabdi sebagai bagian keluarga Kementerian Agama. Selamat memasuki masa yang baru, masa purna tugas. Mudah-mudahan masih bisa bermanfaat bagi agama, nusa, dan bangsa,” ujar Taufik.
Jabatan Kepala KUA Kecamatan Comal yang sebelumnya dijabat oleh Mukhlisin telah dijabat oleh Kepala KUA Kecamatan Ulujami sebagai pelaksana tugas. Serah terima jabatan telah dilaksanakan pada hari Senin (31/7) di ruang rapat Kankemenag.
Sementara ada seorang ASN yang menerima SK kenaikan pangkat yaitu Maezun, guru pada MI Salafiyah 02 Kalimas. Terhitung mulai tanggal 1 Oktober 2017, pangkat dan golongan Maezun dinaikkan menjadi Pengatur Tk. I (II/d). (fi/rf)