081128099990

WA Layanan

081393986612

WA Pengaduan

Search
Close this search box.

Dukung Penguatan Moderasi Beragama, DWP Gelar Senam KUB

Semarang, Dalam rangka memperingati HUT ke-23 DWP, Hari Ibu ke-94, dan Hari Amal Bhakti (HAB) ke-77 Kemenag RI, DWP Kantor Kementerian Agama Kota Semarang menggelar beberapa kegiatan, diantaranya Senam Kerukunan Umat Beragama (KUB), yang diselenggarakan pada Kamis (22/12/2022) di halaman kantor setempat.

Senam tersebut tidak hanya diikuti oleh pengurus dan anggota DWP, baik pada Kantor Kota maupun madrasah negeri, tetapi juga guru dan penyuluh perempuan lintas agama. Peserta senam nampak kompak mengenakan kaos putih, dan berkerudung merah bagi muslimah.

Pada kesempatan itu, Dwi Yuliarti Mukhlis Abdillah selaku Ketua DWP Kankemenag Kota Semarang menyampaikan, senam KUB dimaksudkan untuk mendukung salah satu program prioritas Kemenag yaitu Penguatan Moderasi Beragama. “Sejalan dengan program prioritas Kemenag dan tema HAB tahun ini, maka kami menginisiasi senam KUB, yang diikuti tidak hanya oleh pengurus dan anggota DWP pada Kantor Kota dan madrasah negeri, tetapi juga guru dan penyuluh lintas agama,” tuturnya.

Tak lupa, ia juga mengungkapan apresiasi kepada peserta kegiatan. “Terima kasih atas partisipasinya dalam kegiatan-kegiatan yang telah diprogramkan oleh DWP Kemenag Kota Semarang. Kemarin (21/12/2022) kita telah menggelar bazar jalan sehat, alhamdulillah berjalan dengan sukses. Hari ini, kami adakan senam KUB, sosialisasi SPAK, dan lomba beregu yang diselenggarakan bersama dengan Panitia HAB ke-77 tingkat Kankemenag Kota Semarang,” ungkapnya.

“Jangan lupa, dalam rangka memperingati HUT ke-23 DWP, Hari Ibu ke-94, dan HAB ke-77 Kemenag, besok (23/12/2022) akan diadakan Jumat Berkah, dan tanggal 3 Januari selepas Upacara, kita juga adakan lomba tumpeng. Kami berharap, Ibu-Ibu kerso mensukseskan acara tersebut,” imbaunya.

Tepat pukul 07.30 WIB, senam pun dimulai. Peserta begitu semangat dan antusias mengikuti setiap gerakan senam yang diperagakan oleh instruktur. Senam KUB berlangsung kurang lebih selama 45 menit. Setelah rehat sejenak, kegiatan dilanjutkan dengan pensosialisasian SPAK melalui senam dan deklarasi DWP Kemenag Kota Semarang sebagai agen SPAK.(Rus/NBA/bd)

Facebook
Twitter
Telegram
WhatsApp
Email
Print
Skip to content