081128099990

WA Layanan

081393986612

WA Pengaduan

Search
Close this search box.

KBIHU Yasin Sragen : Layanan Petugas Jadikan Ibadah Lebih Nyaman

Boyolali (Humas) – Kesuksesan penyelenggaraan haji tahun ini tak lepas dari peran petugas yang sigap dalam melayani jemaah haji. Baik pelayanan selama di Tanah Air maupun di Tanah Suci.

Hal ini diakui oleh jemaah haji kloter 87 SOC, Agus Budiarto, yang juga selaku pengurus Kelompok Bimbingan Ibadah Haji dan Umrah (KBIHU) Yasin, Kabupaten Sragen.

Menurut Agus, selama di Tanah Air, pemerintah daerah dan Kementerian Agama telah dengan sangat baik mengawal dan membimbing persiapan serta manasik haji. Demikian pula untuk pemulangan, pihak Embarkasi Solo, Kemenag dan Pemkab Sragen dinilai sangat siap menjemput kepulangan jemaah haji.

Agus mengaku mendapatkan layanan yang baik dari petugas haji di Tanah Suci. Bantuan dan pengawalan para petugas itu menjadikan ia dan jemaah lainnya bisa menjalankan ibadah dengan nyaman. “Layanan petugas selama kami haji terkoordinasi dengan baik, membuat jemaah haji lebih nyaman dari beribadah, baik rukun, wajib dan sunah haji,” kata Agus.

Demikian halnya transportasi. Dengan adanya bus salawat yang tersedia 24 jam, Agus mengaku mendapatkan kemudahan beribadah di masjidil haram. “Kami berada di hotel 513 Ar Raudhah dengan jarak 3 km dari masjidil haram. Ketersediaan bus salawat selama 24 jam memudahkan kami untuk ke masjidil haram,” sambung Agus.

Kementerian Agama juga dinilai berhasil dalam memenuhi konsumsi jemaah haji. Agus dan jemaah lain di kloter 87 mendapatkan katering makan 3 kali sehari selama di Makkah, Madinah dan Armuzna. Apalagi dengan cita rasa masakan Indonesia, menambah kepuasan layanan konsumsi ini. “Alhamdulillah, kebutuhan makan kami tercukupi 3 kali sehari selama haji. Bahkan ketika pulang dalam 2 kali makan, 1 dari jatah kepulangan dan 1 dari Garuda,” kata Agus.

Agus menyebutkan kesuksesan lainnya dalam penyelenggaraan haji tahun ini, yaitu skema murur dan tanazul. Skema ini memang diupayakan untuk memperlancar dan mengurai kepadatan ibadah di Armuzna. Ia menilai, pengelolaan jemaah di Armuzna memperlancar ibadah di sana. “Alhamdulillah pukul 07.00 sudah selesai di Muzdalifah, dan sudah berada di Mina. Separo jemaah bertanazul ke hotel. Sehingga jemaah yang tidak bisa tanazul bisa ikut di tenda kita selama di Mina,” jelasnya.

Atas layanan yang sangat baik tersebut, ia menyampaikan terima kasih kepada semua pihak yang melayani jemaah haji dengan maksimal.

“Kami selaku jemaah dan dari KBIHU di Kabupaten Sragen menyampaikan terima kasih  kepada Menteri Agama dan jajaran petugas haji, juga kepada Kanwil Kemenag Jateng serta Kemenag dan Pemerintah Kabupaten Sragen yang telah membimbing dan membantu seluruh rangkaian kegiatan haji. Pelayanan haji tahun ini sungguh lebih baik dari sebelumnya,” ungkapnya.

Agus pun bersyukur, jemaah kloter 87 bisa pulang ke Tanah Air dengan sehat dan selamat.  – iq/hd/at

Facebook
Twitter
Telegram
WhatsApp
Email
Print
Skip to content