081128099990

WA Layanan

081393986612

WA Pengaduan

Search
Close this search box.

Kepala Kankemenag Klaten Lantik dan Ambil Sumpah Jabatan Penghulu

Klaten – Kepala Kantor Kementerian Agama  Kabupaten Klaten Masmin Afif melantik dan mengambil sumpah 24 orang jabatan penghulu dengan tugas tambahan  kepala KUA di lingkungan Kankemenag Klaten Klaten di Aula Al Ikhlas Kemenag Klaten yang dihadiri Kepala Madrasah, Penyuluh, Penghulu, Pengawas Madrasah, Kasi dan Penyelenggara serta seluruh ASN Kemenag Klaten, Jumat (8/6).

Masmin dalam pembinaannya mengatakan, rotasi dan pelantikan ini merupakan bentuk penyegaran bagi pegawai terhadap jabatan yang baru dan bentuk berjalannya birokrasi dalam organisasi dengan baik, dan supaya kedepan para pegawai yang dilantik memperhatikan pelayanan yang lebih baik, meningkatkan kinerja yang professional dan ingat sumpah jabatan yang dibacakan.

“Pejabat yang dilantik agar memiliki komitmen dan tanggungjawab dalam menjaga amanah yang telah diberikan serta harus mampu bersinergi dengan pemerintah setempat dalam menjalin komunikasi yang baik, sehingga masyarakat luas benar-benar merasakan pelayanan prima,” tandas Masmin.

Selain itu, amanah yang baru dijabat tersebut hendaknya bisa dijalankan dengan sepenuh hati sesuai visi misi Kemenag Klaten untuk lebih mengoptimalkan pelayanan pada masyarakat.

“Baik dan buruknya wajah Kementerian Agama Agama ada ditangan KUA, pelayanan yang langsung bersinggungan dengan masyarakat. Masyarakat akan dapat langsung menilai citra KUA,” tegas Kakankemenag.

Untuk itulah pembinaan dan pengarahan akan dilakukan secara periodik baik oleh Kepala KUA, Kasi Bimas maupun Kepala Kankemenag Klaten agar kinerja bisa lebih terukur dan tepat sasaran, tanpa adanya pungli dan gratifikasi.

Penghulu yang baru saja dilantik, agar dalam melaksanakan tugas jabatanya harus mengedepankan etos kerja dan kinerja, bisa menjaga dan melaksanakan amanah yang diemban. “Sesuai dengan sumpah dan janji yang telah mereka ucapkan dengan penuh rasa tanggung jawab dan menjaga semua kerahasiaan negara maupun kerahasiaan jabatan dan diharapkan selalu menjaga suasana kondusif di lingkungan KUA maupun Kankemenag serta masyarakat di wilayahnya masing masing,” harap Masmin.

“Selain itu para istri pejabat untuk terus mendukung kinerja suaminya, tentunya hal-hal yang baik dan dapat meningkatkan prestasi agar terus dijaga dan dipertahankan, hal-hal negatif harus kita buang jauh-jauh, dorong untuk berbuat yang terbaik sesuai dengan aturan,” imbunya.(aj/Wul)

 

Facebook
Twitter
Telegram
WhatsApp
Email
Print
Skip to content