Kab.Pekalongan – Memperhatikan Prosedur Operasional Standar (POS) Penyelenggaraan Asesmen Nasional (AN) Tahun 2021 dan dalam rangka mensukseskan pelaksanaan AN Tahun 2021, Seksi Penmad Kankemenag kabupaten Pekalongan melaksanakan Kegiatan Koordinasi Asesmen Nasional Berbasis Komputer (ANBK) MA dan MTs Tahun 2021. Bertempat di Aula Kankemenag Kab. Pekalongan. (Jum’at, 24 September 2021).
Dalam sambutannya Kakankemenag, H. Kasiman mahmud Desky, M. Ag mengingatkan agar Tim Teknis Asesmen Nasional Berbasis Komputer (ANBK) Kemenag kabupaten Pekalongan memastikan pelaksanaan AN di MTs, MA di kabupaten Pekalongan nanti sesuai ketentuan POS AN Tahun 2021.
“Mohon dioptimalkan peran Tim Teknis Asesmen Nasional Berbasis Komputer (ANBK) Kemenag kabupaten Pekalongan yang sudah ditetapkan untuk memberikan sosialisasi dan pendampingan teknis penggunaan Aplikasi ANBK serta pro aktif dalam memberikan informasi dan layanan bantuan kepada Proktor dan Teknisi Madrasah.” harap Kakankemenag.
Kakankemenag juga meminta untuk dipastikan kesiapan infrastruktur di madrasah (spesifikasi komputer faktor utama dan cadangan komputer peserta/klien, koneksi internet, topologi jaringan, UPS listrik cadangan) baik yang menggunakan moda online maupun semi online sudah sesuai dengan standar minimal pelayanan BK dan dalam kondisi prima, serta mensiagakan akan Sumber Daya Manusia (SDM) di madrasah meliputi Kepala Madrasah, Proktor, Teknisi, Pengawas, Guru, Karyawan selama pelaksanaan AN.
Sementara itu Kasi Penmad, Drs. H. Busaeri, M.H menambahkan bahwa untuk Posko ANBK di tingkat kabupaten Pekalongan akan dilaksanakan selama jadwal sinkronisasi sampai dengan pelaksanaan AN selesai serta akan berkoordinasi dengan PLN setempat agar pada jadwal pelaksanaan AN tidak terjadi pemadaman listrik. (Ant/bd).