MAN IC Pekalongan Gandeng MTs Negeri 3 Kebumen dalam Pelaksanaan SNPDB 2021

Facebook
Twitter
Telegram
WhatsApp
Email
Print

Kebumen – Madrasah Insan Cendekia atau lebih akrab disebut dengan MAN IC adalah madrasah unggulan berbasis asrama yang dibina oleh Kementerian Agama Republik Indonesia. Madrasah ini tersebar di seluruh wilayah Indonesia. Madrasah dengan segudang prestasi tersebut menitikberatkan pada keseimbangan antara ilmu pengetahuan dan teknologi dengan iman dan taqwa. Tak heran bila banyak siswa lulusan baik dari SMP maupun MTs yang berminat mendaftar dan menjadi siswa MAN IC.  Di antara MAN IC yang tersebar di seluruh Indonesia, salah satunya terletak di Kota Pekalongan, Jawa Tengah. Kali ini MAN IC kembali mengadakan Seleksi Nasional Peserta Didik Baru tahun pelajaran 2021/2022.

Madrasah yang dipelopori oleh BJ Habibie ini menerapkan seleksi yang ketat dengan ujian berbasis komputer. Calon peserta didik harus melewati serangkaian tes seperti tes kepribadian, tes potensi akademik, dan tes mata pelajaran. Pada tahun pelajaran 2021, MAN IC Pekalongan memperoleh pendaftar sebanyak 1200 untuk pilihan pertama dan 1700 untuk pilihan kedua. Ribuan pendaftar tersebut  memperebutkan kursi dengan kapasitas 96. Jumlah tersebut didapat dari seleksi yang dilaksanakan Sabtu-Minggu, 27-28 Februari 2021. Seleksi itu terbagi ke dalam 2 sesi, sesi pertama dimulai pukul 07.30 s.d. 11.30 WIB, kemudian sesi 2 dimulai pukul 13.00 s.d. 17.00 WIB.

Pelaksanaan seleksi penerimaan peserta didik baru tahun ini tidak seperti tahun-tahun sebelumnya. Dikarenakan efek pandemi, MAN IC Kota Pekalongan mengambil kebijakan untuk memberi pilihan calon peserta didik dalam memilih lokasi mengerjakan tes CBT. Sejumlah madrasah ditunjuk sebagai lokasi pelaksanaan SNPDB 2021. Madrasah yang ditunjuk salah satunya adalah MTs Negeri 3 Kebumen. Sejumlah 25 calon peserta didik dari berbagai wilayah di Kebumen dan sekitarnya mengerjakan tes CBT di lab komputer MTs Negeri 3 Kebumen. Slamet Haryanto selaku panitia menuturkan bahwa pelaksanaan tes CBT berjalan dengan lancar meskipun ada beberapa kendala teknis namun dapat segera teratasi.

“Secara umum pelaksanaan tes CBT 25 peserta SNPDP MAN IC Pekalongan di MTTs.N 3 Kebumen berjalan dengan lancar, meskipun ada kendala teknis sedikit namun dapat teratasi dengan baik,” ujar Slamet Haryanto.

Suwaibatul Aslamiyah, Kasi Pendidikan Madrasah Kementerian Agama Kabupaten Kebumen turun langsung meninjau lokasi pelaksanaan tes SNPDB MAN IC di MTs Negeri 3 Kebumen. Beliau menyambut baik kegiatan ini karena lebih memudahkan peserta dalam mengikuti tes. Jika tahun lalu harus datang ke Pekalongan, kali ini cukup dengan datang ke MTs Negeri 3 Kebumen. Kemenag Kabupaten Kebumen juga mengucapkan terima kasih pada pihak MTs Negeri 3 Kebumen yang telah memfasilitasi pelaksanaan tes ini.  “Semoga para siswa yang mengikuti tes bisa diterima dan melanjutkan pendidikan sesuai pilihannya, dia berharap tahun depan bisa dilaksanakan di daerah lagi meskipun pandemic sudah berakhir,” pungkasnya.(nh/fz/qq).

Skip to content