081128099990

WA Layanan

081393986612

WA Pengaduan

08.00 - 16.00

Senin - Jumat

Whistle Blower

Melestarikan Tradisi Islam, MIN 4 Kebumen Gelar Peringatan Isra Miraj Nabi Muhammad SAW.

Facebook
Twitter
Telegram
WhatsApp
Email
Print

KebumenMeelestarikan tradisi positif dalam agama Islam, Selasa (01/03) bertempat di halaman MIN 4 Kebumen digelar Peringatan Isra Miraj Nabi Muhammad SAW tahun 1443 H. Acara yang diikuti oleh tiga ratusan siswa dan guru ini menghadirkan Ustaz Anwar sebagai pembicara.

“Inti dari peristiwa Isra Miraj adalah diwajibkannya umat Islam untuk melaksankan shalat lima waktu sehari semalam. Karena itu, dengan peringatan ini maka mari kita tingkatkan kualitas ibadah shalat kita. Jangan sampai bolong-bolong.” Demikian disampaikan Kepala MIN 4 Kebumen, Khamdan Asyfahaani dalam sambutannya.

Menurut Abdul Mujib selaku ketua penyelenggara, kegiatan keagamaan semacam ini insya Allah akan selalu dilaksanakan agar anak-anak kenal dengan tradisi positif dalam Islam dan tentunya berharap agar bisa menambah kecintaan kita kepada Rasulullah Muhammad SAW.

“Khusus edisi kali ini peringatan Isra Miraj juga digunakan untuk latihan akhir para siswa yang akan mengikuti Ajang Kompetisi Seni dan Olahraga Madrasah (AKSIOMA) khusus mata lomba Ceramah, Membaca Puisi, Solo Song, Tahfiz dan Murottal,” tutur Abdul Mujib

Sementara itu Ustaz Anwar dalam tausiyahnya menceritakan kembali tentang sejarah Isra Miraj yang telah membuktikan kemajuan dan keunggulan Islam.

“Perjalanan Nabi Muhammad SAW. dari Masjidil Haram ke Masjidil Aqsa dan berlanjut menuju sidratul muntaha adalah pengertian Isra Miraj. Dan di sepanjang perjalanan ini Rasul diperlihatkan beberapa kejadian agar kita bisa mengambil pelajaran. Dan inti dari ini semua adalah shalat wajib lima waktu yang harus dilaksanakan oleh setiap muslim.” ulas Ustaz Anwar.(mh/fz/bd).

Skip to content