Semarang, MI Futuhiyyah Palebon selaku Madrasah Penyelenggara Ujian menggelar ujian bagi siswa tingkat akhir atau kelas 6, baik ujian tulis maupun praktik. “Bagi kelas 6, ujian tulis telah dilaksanakan pada bulan lalu yaitu tanggal 11-19 April, sedangkan untuk ujian praktiknya, kami selenggarakan dari tanggal 17 hingga 21 Mei 2022,” ujar Slamet Agus Wahid selaku selaku kepala madrasah.
“Ujian tulis dan praktik merupakan salah satu upaya dalam melakukan evaluasi terhadap kegiatan belajar mengajar di madrasah, apakah materi yang telah disampaikan oleh guru bisa diterima oleh siswa, dan sejauh mana kemampuan siswa dalam menerima pembelajaran selama menempuh pendidikan di MI,” terangnya.
“Selain itu, melalui ujian, sekaligus menjadi salah satu tolok ukur untuk menentukan kelulusan siswa,” imbuhnya.
Pada tempat yang berbeda, Zainal Arifin selaku guru kelas 6 mengatakan, ujian yang dilakukan baik tulis maupun praktik mencakup seluruh pembelajaran yang telah disampaikan oleh guru. “Soal yang diberikan dari seluruh mata pelajaran sesuai dengan materi yang telah diajarkan oleh guru kepada siswa,” tuturnya.
“Ujian sekolah terutama ujian praktik digelar dalam rangka memberikan bekal kepada siswa-siswi dalam menjalani kehidupan sehari-hari. Seperti mapel fiqih materi yang dipilih untuk diuji praktikkan adalah wudhu, shalat fardhu dan shalat jenazah. Mapel quran hadis yang dipraktikkan yaitu membaca Alquran dan menghafal hadis. Mapel IPA merangkai listrik dengan rangkaian paralel dan seri. Kesemuanya itu bisa menjadi bekal dalam kehidupan sehari-hari siswa-siswi pada kehidupan nya,” ujarnya.(SAW/NBA/bd)