081128099990

WA Layanan

081393986612

WA Pengaduan

Search
Close this search box.

MIN Kota Semarang Curi Perhatian dalam Pesta Siaga 2024

Kota Semarang (Humas) – Pesta Siaga Kota Semarang Tahun 2024 kembali digelar, Sabtu (28/9/2024). Kali ini kegiatan dilaksanakan di Kebun Binatang Semarang Zoo atau yang lebih dikenal dengan nama Bonbin Mangkang. Sukses menyedot perhatian ratusan peserta dari berbagai sekolah di Kota Semarang,  salah satu kontingen yakni MIN Kota Semarang.

“Anak-anak terlihat sangat antusias mengikuti semua kegiatan,” ujar Kak Siti Musyarofah, salah satu pembina dari MIN Kota Semarang.

Dalam ajang bergengsi ini, siswa-siswi MIN Kota Semarang menunjukkan semangat juang yang tinggi. Mulai dari lomba keterampilan, permainan tradisional, hingga pentas seni, siswa MIN Kota Semarang berhasil menunjukkan kemampuan terbaiknya.

Sementara itu, Kwaran Gunungpati juga turut serta memeriahkan acara ini. Dengan jumlah peserta 14 siswa yang memberikan penampilan yang memukau.

Kegiatan Pesta Siaga Kota Semarang 2024 tidak hanya sebagai ajang kompetisi, tetapi juga sebagai wadah bagi para Siaga untuk mengembangkan minat dan bakat. Melalui kegiatan ini diharapkan dapat menumbuhkan semangat kekompakan, sportivitas, dan cinta tanah air pada generasi muda.

“Ini adalah momen yang tepat untuk menanamkan nilai-nilai luhur pada anak-anak,” ujar Kak Wardoyo, Ketua Kwartir Cabang Pramuka Kota Semarang.

Selain itu, Pesta Siaga juga menjadi sarana memperkenalkan kekayaan alam dan budaya lokal kepada para peserta. Dengan mengunjungi Kebun Binatang Semarang Zoo, para peserta dapat belajar tentang berbagai jenis hewan dan tumbuhan, serta pentingnya menjaga kelestarian lingkungan.(Fw/bel)

Facebook
Twitter
Telegram
WhatsApp
Email
Print
Skip to content