Semarang, Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTsN) 2 Kota Semarang kembali berhasil meraih kejuaraan dalam ajang Olimpiade Sains Pelajar Nasional pada Mata Pelajaran Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan (PPKn) yang digelar 13 Maret lalu.
“Alhamdulillah madrasah kami kembali berhasil merebut 10 medali emas, 9 medali perak dan 4 medali perunggu dalam Olimpiade Sains Pelajar Nasional untuk Mapel PPKn,” terang Ahmad Alfan selaku Kepala MTsN 2 Kota Semarang kepada pewawancara pada Sabtu (19/3/2022) yang disampaikannya melalui pesan singkat.
Ia menambahkah bahwa siswa yang mewakili madrasah dan berhasil meraih kejuaraan, adalah peserta didik yang duduk pada bangku kelas 7, 8 dan 9.
Alfan menuturkan harapan, kedepan akan terus bergulir prestasi-prestasi yang berhasil diraih oleh madrasah yang dipimpinnya.
Lebih lanjut ia menyampaikan para siswa yang telah berhasil meraih kejuaraan pada ajang bergengsi tersebut.
“10 medali emas dimaksud diraih oleh Selma Moza Prasetyo, Elvarisa Ari Putriyaningsih, Aisyah Nia Ramadani, Najwa Inayaj Farahdina, Zahra Audy Putri Utami, Nadin Putri Mauliddina, Indira Azzahra Putri, Na’ilah Azizah Yumna, Nabila Aprilia Zahra Wati dan Dinda Karisma Dewi,” ujar Alfan.
“Sedangkan peraih medali perak, ada 9 siswa yaitu Afifah Luthfi Anggraeni, Fatimah Fathur R, Shabilla Ramadhani, Heleba Indira Esty, LIlis Aini, Milla Diva Alivia Rahma, aisyaj Nur Hanifah, Oktavia Setya Ramadhani dan Alviana Nurit Jannah,” sambungnya.
“Dan keempat siswa peraih medali perunggu adalah Defita Ajeng Kirana, Vanessya Revaliba Aulia, Veronica Cindy Rahmadani dan Putri Sabrina Larasati,” pungkasnya. (Mursyid/NBA/bd)