Blora – Sebagai salah satu wujud kepedulian kepada anak yatim piatu di wilayah Blora, Kelompok Kerja Penyuluh (pokjaluh) pada Kantor Kementerian Agama Kabupaten Blora menyambangi Panti Asuhan Darul Hadlonah di Dukuh Sukorame desa Tutup, Selasa (31/8).
Dalam kegiatan tersebut pokjaluh yang diketuai oleh Nunuk Inayatul Ulya tersebut memberikan santunan yang diterima langsung oleh pengasuh Panti Asuhan Darul Hadlonah, Pasidi.
Santunan yang diberikan kepada anak yatim tersebut merupakan hasil dari swadaya para penyuluh fungsional.”Acara santunan ini merupakan wujud kepedulian kami kepada sesama khususnya kepada anak yatim piatu dimana mereka membutuhkan perhatian kita.” kata Nunuk
Adapun sumbangan tersebut diberikan kepada 42 orang anak yatim di Panti Asuhan Darul Hadlonah yang berlokasi di Jl. Gatot Subroto KM 3, Sukorame RT. 03 / RW. 02, Tutup, Tunjungan, Sukorame, Tutup, Tunjungan, Kabupaten Blora, Jawa Tengah.
Sementara itu, pengasuh panti asuhan Darul hadlonah, Pasidi mengapresiasi yang dilakukan Pokjaluh. Mewakili anak panti asuhan ia menyampaikan terima kasih.
“Kami ucapkan terima kasih untuk Pokjaluh pada Kemenag Blora. Alhamdulillah tentunya bantuan ini sangat bermanfaat bagi anak-anak. Semoga berkah barokah untuk Pokjaluh dan Allah SWT yang membalas kebaikan Bapak-Ibu,” ucapnya.
Pada kesempatan tersebut, Nunuk beserta pokjaluh mengingatkan untuk selalu menjaga protokol kesehatan yang ketat di panti asuhan mengingat Kab. Blora masih berada pada level 3 pada pelaksanaan PPKM.(nn/rf)