081128099990

WA Layanan

081393986612

WA Pengaduan

Search
Close this search box.

Semarakkan Hari Kearsipan ke-52 Tahun 2023, Kemenag Brebes Laksanakan Pengelolaan Arsip dan Persuratan

Brebes – Dalam rangka menyemarakkan dan memperingati Hari Kearsipan ke-52 tahun 2023, Kementerian Agama Kabupaten Brebes mengadakan kegiatan pengelolaan arsip dan persuratan pada Selasa, (30/05/ 2023) bertempat di Aula PLHUT Kantor Kementerian Agama Kab. Brebes. Kegiatan yang diikuti 50 peserta yang merupakan perwakilan dari KUA kecamatan sekab. Brebes, MIN, MTsN dan MAN sekabupaten Brebes dan pelaksana di lingkungan Kantor Kemeneg Brebes yang merupakan  perwakilan dari setiap seksi,  sedangkan pengelolaan arsip dan persuratan termasuk kegiatan yang bersinggungan dengan layanan publik. Mad Soleh, Kasubbag TU Kantor Kementerian Agama Kabupaten Brebes dalam sambutannya menyampaikan, “Arsip yang merupakan rekaman peristiwa kegiatan memiliki peran penting sebagai sumber informasi dan sebagai bukti kinerja yang suatu saat bisa dijadikan bentuk tanggungjawab atas apa yang sudah dilakukan,” ujar Mad Soleh. Beliau juga menekankan arti pentingnya penggelolaan arsip, tata persuratan dan penggunaan arsip digital atau yang biasa disebut digitalisasi arsip. Dimana perkembangan teknologi Informasi saat ini berpengaruh terhadap semua aspek kehidupan, termasuk pada layanan birokrasi, tuntutan masyarakat akan layanan yang serba cepat, efektif dan efisien, membuat kankemenag terus berupaya berbenah. Yang menjadi  narasumber yang memaparkan materi berupa pembinaan kearsipan dan penyusutan arsip, yaitu oleh JFT Arsiparis sdr. Susmiyati, S.PdI dan Dewi Armyasih, S.H. dimana Susmiyati menjelaskan bahwa dengan adanya kegiatan ini diharapkan dapat meningkatkan mutu pengelolaan arsip di masing-masing UPT dilingkungan Kankemenag Kab. Brebes sesuai Undang – Undang Nomor 43 Tahun 2009, Tentang Kearsipan, dan KMA nomor 44 Tahun 2010 tentang Pedoman penataan arsip dilingkungan Kementerian Agama. Selepas Adzan Dzuhur berkumandang acara di tutup  dan berharap seluruh peserta tidak hanya paham atas materi yang te;ah disampaikan tetapi juga mau melaksanakan dan mengimplementasikan ilmu yang didapat dalam kegiatan tersebut.(Sus/hid/Sua)
Facebook
Twitter
Telegram
WhatsApp
Email
Print
Skip to content