081128099990

WA Layanan

081393986612

WA Pengaduan

Search
Close this search box.

Simulasi UNBK, Ukur Kompetensi Siswa

Klaten – MTs N 1 Klaten mengadakan simulasi Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK ) yang dikuti kelas IX sebanyak 8 kelas  atau 259 siswa, Rabu (14/02). Panitia simulasi UNBK, Abdul Azis kegiatan ini merupakan persiapan siswa MTsN 1 Klaten dalam menghadapi Ujian Nasional tahun 2018, untuk tahun cara mengerjakan dengan computer,  berbeda dengan UN tahun kemarin siswa mengerjakan dengan manual/ lembaran kertas.

"Kegiatan simulasi UNBK ini diadakan selama dua hari dan terbagi dalam tiga sesi,  pertama 07.30- 09.30 WIB, kedua 11.30-13.00 dan ketiga 14.00-16.00 WIB," jelas Aziz.

Sementara itu Kepala MTsN 1 Klaten Nurul Qomariyah mengatakan Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) merupakan agenda rutin yang dilaksanakan oleh satuan pendidikan dari tingkat SD/ MI sampai dengan SMA/ MA. "Ujian tersebut bertujuan untuk mengukur ketercapaian kompetensi siswa selama menempuh pendidikan di sekolah atau madrasah yang ditempatinya. Dari situlah akan terlihat seberapa besar daya serap siswa terhadap pembelajaran yang telah dilalui di kelas," tandas Nurul.

Selain itu, ujian nasional juga dilaksanakan untuk memetakan keberhasilan studi para siswa setiap jenjang pendidikan. Untuk mencapai sukses ujian nasional itu, sekolah atau madrasah tidak pernah henti-hentinya melakukan try out atau uji coba dan juga simulasi ini.

"Untuk itulah simulasi UNBK ini merupakan media latihan bagi siswa untuk kali pertama akan mengadakan ujian nasional berbasis komputer di MTsN 1 Klaten, menjadikan para siswa semakin terlatih dan terampil untuk menjawab soal dengan komputer," imbuhnya.

Nurul Qomariyah berpesan agar siswa-siswa sungguh-sungguh dalam mengikuti kegiatan UNBK walaupun latihan tapi sebagai tolak ukur kemampuan mengerjakan UN. "Para siswa akan menjadi semakin siap dan percaya diri dalam menatap ujian nasional semoga sukses jika saat ujian nasional tiba," pesannya.

Kepala Madrasah ikut memantau secara langsung pelaksanaan simulasi UNBK tersebut. Para siswa sudah tampak tertib dan tidak ada yang mengalami hambatan yang berarti ketika mengerjakan soal, meskipun ada hambatan kecil, karena baru sekali mengerjakan soal di depan komputer. Hal ini tentu menjadi nilai tersendiri bagi MTsN 1 Klaten, setidaknya siswa secara mental sudah siap sebelumnya. (nrd_aj/gt)

Facebook
Twitter
Telegram
WhatsApp
Email
Print
Skip to content