Semarang, Unit Pengumpul Zakat (UPZ) Kantor Kementerian Agama (Kankemenag) Kota Semarang bersinergi dengan Lembaga Amil Zakat (LAZ) Yatim Mandiri memberikan bantuan kepada siswa yatim pada Madrasah Ibtidaiyah (MI), Madrasah Aliyah (MA), dan santri Taman Pendidikan Quran (TPQ), serta putra penyuluh non PNS, Rabu (27/4/2022).
Penyerahan bantuan diserahkan secara simbolis dari LAZ Yatim Mandiri kepada UPZ Kankemenag Kota Semarang, dan diserahkan langsung kepada perwakilan salah satu keluarga yatim di lingkungan Kankemenag Kota Semarang.
Penyerahan tersebut berlangsung di ruang lobby tepat di depan ruang Pelayanan Terpadu Satu Pintu (PTSP) Kankemenag Kota Semarang.
“Paket lebaran ini berisi sembako dan makanan, diantaranya beras, gula, sirup, susu, roti dan lainnya,” tutur Sugiyono perwakilan dari LAZ Yatim Mandiri.
Cholidah Hanum selaku Ketua UPZ menyambut baik bantuan yang merupakan inisiasi bersama dengan LAZ Yatim Mandiri, dan ia berharap kerja sama ini terus berkelanjutan, sehingga dapat meningkatkan kesejahteraan yatim dan dhuafa di lingkungan Kankemenag Kota Semarang. “Kami berterima kasih atas kepedulian LAZ Yatim Mandiri yang telah ikut berbagi dengan yatim dan dhuafa di lingkungan Kankemenag Kota Semarang, semoga kerja sama ini terus dapat ditingkatkan. Selain itu, bantuan tersebut kami harapkan dapat meringankan beban mereka,” tutur Cholidah Hanum.
Miftakhur Rokhim mewakili keponakannya, salah satu yatim dari MAN sebagai penerima bantuan dari LAZ Yatim Mandiri, berucap syukur dan terima kasih. “Alhamdulillah, ini adalah rizki yang tidak pernah kami sangka-sangka, semoga membawa keberkahan untuk LAZ Yatim Mandiri dan juga kami beserta keluarga,” ujarnya.
Bantuan dimaksud merupakan bagian dari pentasarufan atas pengelolaan zakat oleh LAZ Yatim Mandiri. “Ramadhan adalah bulan yang penuh kemuliaan, dan masyarakat Indonesia selalu menganggap momen Idul Fitri adalah perayaan kemenangan atas pelaksanaan ibadah di bulan Ramadhan, oleh karenanya kami tasarufkan zakat yang dititipkan oleh muzaki kepada kami di bulan yang penuh berkah ini. Semoga memberikan manfaat dan keberkahan baik bagi muzaki maupun mustahik,” ungkap Sugiyono.
Pada kesempatan ini, tak lupa Hanum menyampaikan pesan kepada LAZ Yatim Mandiri agar semakin profesional dan amanah dalam mengelola zakat yang dititipkan oleh para muzaki.(Hanum/NBA/bd)