Kebumen – Siswa MAN 3 Kebumen Vike Julyana meraih kemenangan dalam laga final Pekan Olahraga Pelajar Daerah (POPDA) Kabupaten Kebumen cabang olahraga pencak silat, Minggu (27/03) di Gedung Olah Raga Gembira Kebumen. Bertanding di kelas E (55-56 kg), Vike Julyana menyabet juara 1 setelah mengalahkan lawan-lawannya.
Kepala MAN 3 Kebumen, Ahmad Sultoni menyampaikan apresiasi kepada para siswa yang sudah bertanding berjuang mengharumkan MAN 3 Kebumen, baik yang meraih juara maupun yang belum dalam laga pencak silat tersebut.
“Selamat Vike Julyana semoga tahun depan bisa mempertahankan prestasinya. Dan untuk siswa lain yang belum berhasil, jangan patah semangat dan tetap berlatih,” ujarnya.
Kepala madrasah menambahkan bahwa madrasah akan terus memfasilitasi pengembangan minat dan bakat siswa melalui kegiatan exstrakurikuler sehingga kedepannya muncul prestasi-prestasi lain yang membanggakan MAN 3 Kebumen.
Ditemui setelah pertandingan, Vike Julyana mengaku senang dan bangga terhadap hasil yang diperoleh. Ia mempersiapkan diri dengan latihan intensif dipandu pelatih dan menjaga kondisi fisik agar tetap fit.
“Alhamdulillah bisa menjadi juara. Saya melakukan persiapan khusus dengan pelatih saya, bapak Sunaryo yaitu latihan rutin dan menyiapkan kondisi fisik. Selain itu, yang paling penting mental bertanding,” cerita Vike, panggilan akrabnya.
Ia juga menyampaikan keinginannya kedepannya semoga bisa menjadi atlit pencak silat yang mengharumkan bangsa. Untuk itu, tekad berlatih dengan keras akan di jalaninya.(dp/fz/bd).