Kota Semarang (Humas) – Jumat (20/10/2023), Mafruhatun selaku Pengawas Madrasah Kankemenag Kota Semarang berkunjung ke MI Takhasus Darul Ulum untuk melakukan monitoring dan pembinaan.
Kedatangannya pun disambut penuh suka cita oleh jajaran MI Takhasus Darul Ulum. Pada kesempatan itu, Nurul Qomariyah selaku Kepala Madrasah menginformasikan jika salah satu peserta didiknya berhasil meraih 4 besar dalam Lomba Fotogenic dalam Parade Prestasi Ramayana yang diselenggarakan bulan lalu di Mall Ramayana Salatiga.
“Alhamdulillah, Ciesya Princess Ramadhan, siswi kami yang saat ini duduk di bangku kelas 1 berhasil meraih juara 4 besar dalam Lomba Fotogenic yang diselenggaran oleh Ramayana pada 24 September 2023 kemarin,” terang Nurul kepada Mafruhatun.
Nurul mengatakan, Ciesya memiliki bakat yang unik. Jika anak seumurannya cenderung malu untuk tampil di depan umum, tidak demikian dengan Ceisya. Ia sangat lihai berlenggak-lenggok di atas panggung. “Kepercayaan dirinya patut diacungi jempol. Tidak semua anak diusianya berani tempil berani seperti Ceisya. Kami selalu memotivasinya, agar bakat yang dia miliki bisa diarahkan, sehingga kelak menjadi profesi yang membanggakan,” ujarnya.
Menurut Nurul, setiap anak memiliki bakat yang bisa dikembangkan, sehingga dapat melahirkan prestasi. “Anak akan berprestasi jika orang-orang di sekitarnya pandai dalam membaca dan melihat minat dan bakatnya, mengarahkan dan membimbingnya, serta memfasilitasinya untuk bisa mengembangkan bakat atau kemampuannya itu. Sehingga tidak ada istilah bakat terpendam, yang ada adalah bakat yang terasah sehingga berprestasi,” pungkasnya.(Atun/Nba/bd)