Banjarnegara – MAN 2 Banjarnegara mengadakan kegiatan Evaluasi Uji Coba Pembelajaran Tatap Muka (PTM) Tahap II yang telah rampung secara menyeluruh pada Sabtu, (8/5) di aula dan diikuti oleh 55 orang guru pengajar PTM serta pegawai tata usaha. Kegiatan tersebut ditujukan mengevaluasi kegiatan Uji Coba PTM Tahap II secara menyeluruh dari tanggal 26 April sampai 7 Mei 2021.
Dalam evaluasi yang berlangsung kurang lebih dua jam tersebut, pelaksanaan PTM dinilai sukses meskipun masih ada beberapa hal yang perlu ditingkatkan lagi pada uji coba selanjutnya.
Kepala Madrasah, Ridlo Pramono dalam sambutannya mengucapkan terimakasih kepada seluruh guru dan pegawai tata usaha yang sudah berusaha menyukseskan kegiatan selama dua pekan tersebut. “Terima kasih Bapak Ibu semua, Alhamdulillah kegiatan kita bisa berjalan dengan lancar. Dengan evaluasi kita hari ini, berharap uji coba Tahap III yang recananya bulan Juli sampai September nanti bisa lebih baik lagi,” ungkapnya.
Sementara Natir selaku Wakil Kepala Madrasah Bidang Akademik menyampaikan beberapa poin yang perlu digaris bawahi dalam pelaksanaan PTM Tahap II tersebut.
“Di Tahap II ini beberapa peserta didik terlambat masuk kelas karena berbagai alasan, seperti ketiduran setelah sahur. Ketidakhadiran peserta didik juga cukup banyak dibandingkan dengan PTM Tahap I kemarin yang didominasi tanpa keterangan dan sakit, tapi sekali lagi bukan sakit karena Covid-19 ya. Paling tinggi sampai 28 peserta didik yang tidak hadir dengan berbagai alasan tadi,” jelasnya.
Beliau juga menambahkan beberapa kali didapati kelas kosong tidak ada gurunya karena lupa jadwal. “Pernah didapati kelas kosong karena guru lupa atau salah jadwal, namun kita langsung bergerak cepat mengatasi hal tersebut dengan langsung menghubungi guru yang bersangkutan sehingga masalah segera teratasi. Kami juga kordinasikan dengan guru piket untuk keliling kelas di jam ganti pelajaran agar hal serupa tidak terulang,” imbuhnya.
Pada kegiatan evaluasi tersebut, protokol kesehatan seperti rajin mencuci tangan, memakai masker dan jaga jarak juga menjadi salah satu poin yang perlu ditingkatkan lagi. Semoga Uji Coba tahap selanjutnya semua poin yang sudah dievaluasi di atas dapat lebih baik lagi penerapannya. (ta/ak/rf)