Pelepasan Kontingen Pesta Siaga Kwartir Daerah Korwil Pati

Facebook
Twitter
Telegram
WhatsApp
Email
Print

Kudus – Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Kudus Noor Badi melepas peserta pesta siaga yang di laksanakan oleh Kwartir Daerah Pati, kontingen pesta siaga dari Kudus di ikuti oleh 2 barung    masing masing barung erdiri dari 8 peserta  serta 3 pedamping, kegiatan dilaksanakan di Alun-alun Kabupaten Pati 25/03.

Noor Badi dalam arahannya mengatakan “manfaatkan waktu dengan sebaik-baiknya serta jadikan pengalaman ini untuk memotifasi  dalam meningkatkan prestasi serta jangan lupa harus disertai dengan do’a” ujarnya.

Bagi para pendamping agar selalu memberikan suport dan semangat kepada para peserta. Dan mengharap  pula peserta bisa pulang dengan selamat dan membawa nama harum kota kudus dengan mampu berprestasi di ajang pesta siaga ini. imbuhnya

Dalam mengakhiri sambutannya beliau mengucapkan “selamat menempuh kegiatan pesta siaga semoga berhasil dengan membawa prestasi untuk Kabupaten Kudus tercinta ini”. ujarnya

Nama-Nama anggota  barung yang mengikuti kegiatan terdiri dari

MIN Kudus : Bilqis aufa sandy putri , Jasmine dinara, farizka amalya, Zahira nabila salma, Anindita ramadhani arsadewi, Zulfa safanatus zakiya, Ifada khoirin niza, Tiara kamila, Ailsa fawwas, Nabila zalfa zakaria dan Nurul latifah.

MI NU Pendidikan Islam Gondang Manis Bae : Rizky angga saputra, Wahyu arya farras stiaji, Muhammad fauzi baadillah, Gilang agus satriyo, Faik rifqi ahmad, Afifudin hidayatullah, Muhammad irfan bahtiar, Muhammad aldi raffi saputra dan richo kurniawan. (St.Zul/bd)