MIN 2 Sukoharjo Menggelar LGS untuk Mengenalkan Madrasah

Facebook
Twitter
Telegram
WhatsApp
Email
Print

Sukoharjo – Menjelang tahun pelajaran 2019/2020 berbagai sekolah mulai melakukan sosialisasi untuk memperkenalkan berbagai program unggulannya, tak terkecuali Madrasah Ibtidaiyah Negeri (MIN) 2 Sukoharjo. Sebuah kegiatan akbar lomba mewarnai diselenggarakan MIN 2 dalam rangkaian Lomba Generasi Sholeh (LGS) yang digelar Sabtu (16/2) bertempat di Kampus 2 madrasah tersebut.

Lomba yang diperuntukkan bagi murid TK/RA/BA itu diikuti sekitar 500 anak di lingkungan Kabupaten Sukoharjo dan sekitarnya. Kegiatan berlangsung semarak dengan hadirnya pengkisah Kak Wuntat yang berasal dari Klaten. Beliau sengaja dihadirkan untuk berbagi kisah kepada peserta lomba ketika menunggu hasil perlombaan diumumkan.

Menurut ketua panitia yang juga Guru di MI tersebut Gunawan Widodo, LGS merupakan agenda rutin tahunan MIN 2 Sukoharjo sebagai wahana memperkenalkan madrasah kepada murid TK/RA/BA sekaligus guru dan orang tuanya. Kegiatan tersebut cenderung meningkat jumlah pesertanya dari tahun ke tahun.

“Bentuk perlombaan selalu bervariasi setiap tahunnya sehingga peserta dari berbagai sekolah selalu semangat dalam mengirimkan delegasinya untuk kegiatan ini,” papar Gunawan Widodo. Gunawan menambahkan bahwa peserta yang ikut perlombaan tidak dikenakan biaya apapun alias gratis.

Pada kesempatan yang sama, kepala madrasah, Danuri, mengatakan bahwa kegiatan LGS sebagai wahana syiar madrasah sekaligus syiar Islam supaya murid dari TK/RA/BA berbondong-bondong melanjutkan sekolah ke MI. Menurutnya masyarakat sekarang ini sudah menjadikan madrasah sebagai prioritas utama untuk menyekolahkan putra-putrinya.

“MIN 2 sebelumnya telah melakukan seleksi untuk calon murid Program Khusus Tahfidzul Qur’an. Kami seleksi lebih awal karena jumlah pendaftar jauh melebihi daya tampung yang tersedia,” tandas Danuri. Lebih lanjut Danuri menjelaskan bahwa dalam seleksi tetap berpegangan pada petunjuk teknis yang dikeluarkan oleh Kementerian Agama.

Sementara itu dalam sambutannya mewakili Kakankemenag, Kasi Dikmad Kankemenag Kabupaten Sukoharjo, Susilowati, mengaku bangga dan memberi selamat kepada MIN 2 atas inovasi kegiatan yang dilaksanakan. Susi berharap MIN 2 Sukoharjo mampu mempertahankan berbagai prestasi yang telah diraihnya.(Pry/Djp/rf)