Di Era Digital, Penghulu Harus Berani Berinovasi

Facebook
Twitter
Telegram
WhatsApp
Email
Print

Sukoharjo – Dimana bumi dipijak disitu langit dijunjung, sebagai aparat Kemenag sudah seharusnya menjaga marwah kemenag dan meninggikannya sejajar bahkan lebih dari lembaga lain. Pesan tersebut disampaikan oleh Kepala Kanwil Kementerian Agama Provinsi Jawa Tengah Musta’in Ahmad dalam kegiatan Pengukuhan dan Pembinaan APRI (Asosiasi Penghulu Republik Indonesia) Pengurus Cabang Sukoharjo Periode 2020-2024, bertempat di ruang Pertemuan Hotel Tossan Grogol Sukoharjo, Selasa, (30/03).

Dalam pembinaanya Kakanwil menggarisbawahi bahwa revitalisasi KUA yang telah  dicanangkan oleh Menteri Agama adalah sebuah keniscayaan dan tuntutan zaman. Dia menekankan kepada para penghulu yang menjadi anggota APRI Cabang Sukoharjo untuk selalu mengedepankan profesionalitas dalam memberikan pelayanan kepada anggota masyarakat dalam bidang kepenghuluan dan tugas fungsi lainnya sesuai yang menjadi tanggungjawabnya.

Disamping itu ia juga berharap agar para penghulu tidak hanya senang di zona aman. Tapi harus berani berinovasi dalam melaksanakan tugasnya. Sesuai dengan misi yang selalu diingatkannya  yakni Jateng Majeng. “ Para penghulu jangan takut salah dalam berinovasi, yang terpenting jangan berbuat kesalahan atau sengaja berbuat kriminal yang melanggar hukum” tandas Musta’in Ahmad. “Demikian juga dengan digitalisasi kerjaan kita, jangan puas dengan cara kerja yang ada sekarang. Dunia terus berkembang,” tegasnya lagi.

Kegiatan pembinaan yang dirangkai dengan pengukuhan Apri Pengurus Cabang Sukoharjo tersebut juga dihadiri oleh Kakankemenag Kabupaten Sukoharjo Ihsan Muhadi yang dalam kesempatan tersebut juga mengingatkan kembali agar lima budaya kerja harus senantiasa menjadi inspirasi dalam melaksanakan tugas dan kewajibannya selaku insan kemenag. “Sebagai insan Kemenag kita punya Lima budaya kerja hendaklah dijadikan inspirasi. Selain itu bekerja itu harus lega, bahagia dan puas, “ jelas Ihsan Muhadi.

Sementara itu harapan senada juga disampaikan oleh Ketua Cabang Apri Kabupaten Sukoharjo Suratmin. Pihaknya berharap dengan adanya pengurus baru yang sudah dikukuhkan dan sekaligus mendapatkan pembinaan langsung dari Kakanwil dapat menjalankan roda organisasinya dengan baik sekaligus mampu meningkatkan solidaritas dan soliditas diantara para penghulu. “Semoga dengan pengukuhan Pengurus Cabang Apri Sukoharjo,  kepengurusan Apri Cabang mampu menjalankan roda organisasi dengan baik dan semakin meningkatkan solidaritas dan soliditas penghulu, “ kata pria yang juga bertugas sebagai Kepala KUA di Kecamatan Bendosari tersebut optimis. (srm/djp/rf)