Triwulan Pertama Tahun 2021 Siswa MIN 2 Sukoharjo Tambah Koleksi 25 Medali

Facebook
Twitter
Telegram
WhatsApp
Email
Print

Sukoharjo – Masa Pandemi Global Covid-19 tidak menjadikan siswa – siswi MIN 2 Sukoharjo berhenti dalam menorehkan prestasi. Beragam Kompetisi tingkat daerah maupun nasional yang kini beradaptasi secara daring menjadi wadah bagi siswa-siswi untuk tetap unjuk kompetensi.

Ketika ditemui di ruang kerjanya, Senin pagi (05/04) Kepala MIN 2 Sukoharjo Wiretno mengaku bangga dan bersyukur atas capaian prestasi yang ditorehkan oleh anak didiknya. Dia berharap prestasi yang telah diraih dapat memotivasi siswa lain khususnya siswa MIN 2 Sukoharjo dan seluruh siswa madrasah untuk lebih tekun lagi dalam belajar walaupun masih dalam kondisi pandemi Covid-19.

“Terima kasih kami sampaikan kepada orang tua, pembina, guru dan karyawan MIN 2 Sukoharjo, serta semua pihak yang telah membantu meningkatkan prestasi siswa-siswi MIN 2 Sukoharjo. Slogan madrasahnya para juara yang telah dirilis beberapa tahun yang lalu bukanlah sekedar rangkaian huruf tanpa makna. Slogan ini menjadi motivasi bagi kami untuk terus berjuang.”  tandas Wiretno. “Semoga ke depan siswa-siswi MIN 2 Sukoharjo terus terpacu untuk berprestasi,” imbuhnya.

Sementara itu Koordinator Kesiswaan, Rahayu menambahkan bahwa prestasi yang terus-menerus diraih oleh siswa-siswi MIN 2 Sukoharjo di masa pandemi bukanlah kebetulan. Madrasah tetap berusaha memfasilitasi diantaranya dengan mengatur sedemikian rupa jadwal pembinaan dan mengondisikan siswa dalam setiap even kompetisi yang diikuti. “Meski masih dalam keterbatasan, pembinaan tetap kami laksanakan secara rutin. Kami tetap menjadwalkan pembinaan, memantau dan segera melakukan evaluasi dengan tetap menerapkan protokol Kesehatan secara ketat.” Jelas Rahayu.

Rasa syukur dan bangga juga diungkapkan oleh Gunawan, Humas Madrasah yang senantiasa mempublikasikan setiap raihan prestasi anak didiknya. “Alhamdulillah siswa-siswi dengan bermodalkan tekun belajar serta dukungan dari orang tua dan guru dengan diiringi doa segenap keluarga besar MIN 2 Sukoharjo, mampu meraih prestasi yang menggembirakan” ujar Gunawan sambil tersenyum bangga.

Lebih lanjut Gunawan menunjukkan catatan raihan prestasi anak didiknya di Triwulan Pertama Tahun 2021. Dari 25 kejuaraan sepuluh diantaranya adalah sebagai berikut.

1. Abdur Rohman Ilham Mufadhdhal bin Marmono (Alm) Kelas 6G MIN 2 Sukoharjo meraih Juara 1 Tahfidz Al Qur'an Juz 30 dalam Competition of Science Matematics and Islamic Comprehension (COSMIC) Tingkat Nasional Tahun 2021.

2. Ramadhan Yudian Putra bin Moch Yusuf Nawawi kelas 6E MIN 2 Sukoharjo yang telah meraih Juara 1 Lomba Juggling Tingkat SD/MI Se – Solo Raya Tahun 2021.

3. Faila Qotrunnanda Elfaradisa binti Ariyanto kelas 2C MIN 2 Sukoharjo yang telah meraih Medali Perak dalam Olimpiade Pengetahuan Islam Nasional (OLIPINASI) Level 1 Tingkat Nasional Tahun 2021.

3. Aurora Qurrota Ayuna Raharja bnti Catur Arif Raharja yang telah meraih Medali emas dalam Banin Olympiad of Science (BOS) Tingkat Jawa Tengah dan DIY Tahun 2021.

4. Emry Sabran Kusumo peraih Medali Emas mapel IPA dalam Olimpiade Math Ecosaius General Applied (OMEGA) Tingkat Nasional Tahun 2021.

5. Muhammad Fadhli Pradana peraih Medali Perak mapel Matematika dalam Olimpiade Math Ecosaius General Applied (OMEGA) Tingkat Nasional Tahun 2021.

6. Dzanuba Callysta A. peraih Medali Perunggu mapel Matematika dalam Olimpiade Math Ecosaius General Applied (OMEGA) Tingkat Nasional Tahun 2021.

7. Griselda Dzakirah Aurellia peraih Medali Perunggu mapel Matematika dalam Olimpiade Math Ecosaius General Applied (OMEGA) Tingkat Nasional Tahun 2021.

8. Muhammad Athayya A. bin Setia Nurul Hidayanto peraih Medali Perunggu mapel IPA dalam Olimpiade Rihand Creative 1 Tingkat Nasional Tahun 2021.

9. Muhammad Athayya A. bin Setia Nurul Hidayanto peraih Medali Perunggu mapel IPA dalam Olimpiade Rihand Creative 1 Tingkat Nasional Tahun 2021.

10. Eldorado Ocean D.P. bin Setia Suparno (Alm) peraih Medali Perunggu mapel IPA dalam Olimpiade Rihand Creative 1 Tingkat Nasional Tahun 2021. (gun/djp/rf)