Boyolali – Seksi Bimbingan Masyarakat Islam Kantor Kementerian Agama Kabupaten Boyolali mengadakan Seleksi Penyuluh Teladan Tingkat Kabupaten pada Senin(24/05) di Pendopo Kedai Padmo, Mojosongo Boyolali. Seleksi ini diikuti oleh 2 kategori Penyuluh, yaitu Penyuluh Fungsional (PNS) dan Penyuluh Non PNS perwakilan dari 5 Eks-Kawedanan di Kabupaten Boyolali. Hadir dalam kesempatan Tersebut Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Boyolali dan seluruh Penyuluh Agama Islam Fungsional se-Kabupaten Boyolali serta perwakilan penyuluh Non PNS.
Dalam sambutannya Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Boyolali, Fahrudin menyampaikan bahwa seleksi penyuluh teladan yang diselenggarakan oleh seksi bimas islam tersebut bertujuan untuk menjaring potensi penyuluh yang ada di kabupaten boyolali untuk selanjutnya diajukan pada seleksi penyuluh teladan tingkat provinsi jawa tengah.
“Seleksi penyuluh teladan ini adalah untuk memilih yang terbaik dari yang baik diantara penyuluh yang ada di kabupaten boyolali, nantinya penyuluh yang terpilih akan diikutkan pada seleksi tingkat provinsi, kalau tingkat proovinsi terpilih lagi akan diajukan ke tingkat pusar,” kata Fahrudin
Selanjutnya fahrudin berpesan agar para penyuluh dari masing masing kawedanan di kabupaten boyolali menyajikan kemampuan terbaik mereka. Berbekal pengetahuan dan diklat yang telah diikuti fahrudin berharap dapat muncul inovasi dan kreasi dari penyuluh dalam menjalankan tugasnya di masyarakat.
“Saya berharap nantinya muncul inovasi dan kreasi baru dari penyuluh di kabupaten boyolali dalam melakukan penyuluhan, inovasi dan kreasi terbaik yang akan dipilih untuk selanjutnya diajukan pada seleksi penyuluh teladan tingkat provinsi jawa tengah,” ujarnya
Aspek yang di nilai dalam seleksi tersebut adalah Karya Tulis Ilmiah, Video Kreatif, portofolio dan presentasi. Sebagai Dewan Juri adalah Kasubag Kankemenag Kab. BoyolalI Muh. Mualim, Kasi Bimas Islam Tukirin, M.PdI, dan Kepala KUA Mojosongo Abdul Rahman.
Setelah melalui pemilihan yang ketat akhirnya terpilih penyuluh teladan dari kategori Penyuluh Agama Islam Fungsional adalah Maryanto, Penyuluh Agama Islam Kecamatan Ampel, dan dari kategori Penyuluh Agama Islam Non PNS adalah Khoirudin Ahmad, Penyuluh Non PNS Kecamatan Cepogo. Kedua Penyuluh teladan tersebut selanjutnya akan mewakili kabupaten Boyolali untuk maju dalam Seleksi Penyuluh Teladan tingkat Provinsi Jawa Tengah.(IHZ/Jaim)